Pendaftaran Simak UI Program S2 dan Spesialis Dibuka, Cek Link Ini

Sabtu, 22 Agustus 2020 - 12:09 WIB
loading...
Pendaftaran Simak UI...
Pendaftaran Simak UI untuk program S2 dan spesialis telah dibuka sejak 20 Agustus 2020. Foto/M Purwadi
A A A
DEPOK - Pendaftaran Seleksi Masuk Universitas Indonesia (Simak UI) untuk program magister (S2) dan spesialis telah dibuka. Pendaftaran Simak UI untuk jenjang tersebut telah dimulai pada 20 Agustus 2020.

"Pendaftaran 20 Agustus sampai 27 Agustus 2020," kata Kepala Biro Humas UI Amelita Lusia, Jumat (21/8).

Calon peserta dapat melakukan proses pendaftaran melalui laman penerimaan.ui.ac.id. Peserta yang ingin mendaftar diminta membuat akun dengan mengisi formulir.

Kemudian, peserta diminta untuk mengunggah dokumen persyaratan pendaftaran. Selanjutnya, peserta melakukan pembayaran dan bisa mengunduh kartu ujian.

Adapun biaya pendaftaran untuk program ini yakni sebesar Rp1 juta. Biaya pendaftaran yang sudah diberikan tidak dapat dikembalikan dengan alasan apapun.

Amelita mengatakan, pelaksanaan ujian Simak UI program magister dan spesialis ini bakal berlangsung pada 30 Agustus 2020. Hasil seleksi Simak UI program magister dan spesialis akan diumumkan pada 8 September 2020.

"Simak UI nantinya digelar secara online. Pengumuman hasil seleksi masuk 8 September pukul 13.00 WIB," tambah Amelita.

Amelita menambahkan tak semua program studi dibuka untuk program magister dan spesialis ini. Makanya, peserta diminta jeli dan bisa mempelajarinya di laman penerimaan.ui.ac.id/period/program/2641.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
UI Jadi Universitas...
UI Jadi Universitas Terbaik ke-4 di Asia Tenggara Versi EduRank 2025
Jadwal Pendaftaran SIMAK...
Jadwal Pendaftaran SIMAK UI 2025, Camaba Siap-siap Ya
Lulus SNBP 2025? Begini...
Lulus SNBP 2025? Begini Cara Daftar Ulang di UI, UGM, dan ITB
Riwayat Pendidikan Chandra...
Riwayat Pendidikan Chandra Wijaya, Dosen Promotor Bahlil Lahadalia yang Disanksi UI
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
SNBT 2025, Ini Perbandingan...
SNBT 2025, Ini Perbandingan Daya Tampung Prodi Ilmu Perpustakaan di UI dan Unpad
Pejuang PTN Merapat,...
Pejuang PTN Merapat, Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Gizi di UB, UI, dan Undip
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Hubungan Internasional di UI, Unpad, dan Undip melalui Jalur SNBT
Rekomendasi
Potret Pesona Pantura...
Potret Pesona Pantura dan Pansela, Jalur Non Tol yang Ingin Dihidupkan Kembali
Koperasi Merah Putih...
Koperasi Merah Putih dan Problematika Kesejahteraan Petani
Mudik Lebaran 2025,...
Mudik Lebaran 2025, Divre IV Tanjungkarang Tambah 5.632 Tempat Duduk di KA Kuala Stabas
Ramadan Under The Dome:...
Ramadan Under The Dome: PIK 2 Jadi Ruang Inklusif bagi Semua Keberagaman
Ramadan 2025, Pertamina...
Ramadan 2025, Pertamina Berbagi Takjil di 145 SPBU se-Indonesia
3 Kehebatan George Foreman,...
3 Kehebatan George Foreman, Sang Juara Dunia Tinju Kelas Berat Tertua
Berita Terkini
Pendaftaran SNBT Ditutup...
Pendaftaran SNBT Ditutup 27 Maret, Ini Daya Tampung Prodi Farmasi di Undana dan Unram
5 jam yang lalu
5 Kosakata Seputar Lebaran...
5 Kosakata Seputar Lebaran Lengkap dengan Maknanya
9 jam yang lalu
SNBT 2025, Ini Daya...
SNBT 2025, Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Komunikasi di UNJ dan UPI
11 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Paparkan Strategi Digitalisasi Wisata dalam Webinar Lentera Kementerian Desa
13 jam yang lalu
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
13 jam yang lalu
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Keperawatan di USK dan Universitas Malikussaleh
18 jam yang lalu
Infografis
Pertemuan Putin dan...
Pertemuan Putin dan Trump Digelar Bulan Ini di Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved