3 Mahasiswa UNS Menangi Innovation Concrete Competition

Selasa, 01 September 2020 - 00:08 WIB
loading...
3 Mahasiswa UNS Menangi...
Ketiga mahasiswa UNS dari tim Semar Adhideva Ganesha Wibisono Lubis, Maulana Kangko Wicaksono, dan Muhammad Naufal M dari prodi Teknik Sipil UNS. Foto/ist
A A A
JAKARTA - Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menyabet juara I pada ajang Innovation Concrete Competition (ICC) 3rd DISCO yang diselenggarakan oleh Universitas Diponegoro (Undip). ICC tahun ini mengusung tema Innovation of Lightweight Concrete, High Quality and Eco Friendly.

Ketiga mahasiswa UNS yang tergabung dalam sebuah tim bernama Semar Adhideva tersebut adalah Ganesha Wibisono Lubis, Maulana Kangko Wicaksono, dan Muhammad Naufal Muslim yang berasal dari Program Studi (Prodi) Teknik Sipil UNS. (Baca juga: Siap-siap, Pendaftaran Beasiswa LPDP akan Dibuka Maret 2021 )

Perlu diketahui, rangkaian acara lomba ICC 3rd DISCO dimulai sejak Oktober 2019 namun karena adanya pandemi, lomba ini diundur dan pelaksanaan final menjadi 10–12 Agustus.

“Sebenarnya rangkaian lomba dimulai sejak Oktober sampai tahap finalnya pada Maret, namun karena pandemi ini, final yang seharusnya dilaksanakan offline terpaksa diganti dengan sistem online dan ditunda pelaksanaannya menjadi 10–12 Agustus 2020,” terang Maulana, salah satu anggota tim Semar Adhideva, Senin (31/8).

Di bawah bimbingan Halwan Alfisa S, ketiga mahasiswa UNS tersebut berhasil merumuskan sebuah penelitian berjudul ‘Pemanfaatan Limbah Abu Sekam Padi sebagai Binder Beton Geopolimer dan Limbah Cangkang Telur Sebagai Filler Dalam Eco Lightweight Concrete’. Kedua bahan tersebut dapat dimanfaatkan sebagai bahan pengikat beton dan meningkatkan kuat tekan beton umur awal. (Baca juga: 1.513 Peserta Seleksi Mandiri Lolos ke ITB, Cek Link )

“Abu sekam merupakan limbah yang tidak terpakai, bagi kami itu adalah inovasi karena abu sekam memiliki senyawa pozzolan berupa silika yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pengikat beton geopolimer kami. Sama juga dengan cangkang telur yang merupakan limbah khas daerah Jawa Tengah yang memiliki kandungan senyawa CaO yang tinggi dapat meningkatkan kuat tekan beton umur awal. Beton inovasi memiliki durability yang tinggi dan memiliki aspek ramah lingkungan dan sangatlah ekonomis,” ujar Maulana.

Atas prestasi tersebut, Maulana mengaku senang dan bangga karena dapat mengharumkan nama UNS. “Perasaannya pastinya senang dan bangga karena dapat mengharumkan nama almamater UNS dan besyukur perjuangan selama ini tidak sia-sia,” kata Maulana. (Baca juga: 4 Tahun, UGM Duduki Peringkat I Bidang Kemahasiswaan Nasional )

Dia dan kawan-kawannya berharap, semoga dapat mengembangkan inovasi yang dibuat agar dapat diaplikasikan di kehidupan sehari-hari. “Harapan saya dan tim pastinya dapat mengembangkan inovasi kami agar dapat diaplikasikan di kehidupan sehari-hari dan memberikan kebaikan ke khalayak luas,” pungkasnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Rekomendasi
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
Gempa Magnitudo 4,2...
Gempa Magnitudo 4,2 Guncang Tapanuli Utara Sumut
Robby Purba Kupas Santet...
Robby Purba Kupas Santet Dunia Penyanyi Bersama Jelita Jely di Kanal YouTube
Biola Legendaris di...
Biola Legendaris di Film Titanic Akan Dilelang, Tertarik?
Perjalanan Panjang Timnas...
Perjalanan Panjang Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026: Sandy Walsh Ungkap Peran Krusial Suporter
50 Ucapan Memperingati...
50 Ucapan Memperingati Wafat Yesus Kristus 2025, Momentum Renungan bagi Umat Kristiani
Berita Terkini
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
6 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
6 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
15 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
19 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
21 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
1 hari yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved