Produk Inovasi Mahasiswa-Dosen Esa Unggul Dipamerkan di Galeri LLDIKTI

Senin, 05 Oktober 2020 - 14:20 WIB
loading...
Produk Inovasi Mahasiswa-Dosen...
Sejumlah karya unggulan mahasiswa dan dosen UEU dipamerkan di galeri pameran perguruan tinggi di kantor LLDIKTI. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Sejumlah karya unggulan mahasiswa dan dosen Universitas Esa Unggul (UEU) dipamerkan di galeri pameran perguruan tinggi yang berlokasi di kantor Lembaga Layanan dan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI). Dua prototype produk inovasi ini terdiri dari Handsanitizer “NUPHARM” dan “De’Nushop” karya prodi Farmasi.

Kepala Lembaga Layanan dan Pendidikan Tinggi Wilayah III, Agus Setyo Budi mengatakan pameran galeri LLDIKTI III ini diselenggarakan guna mengetahui sejumlah produk inovasi yang dibuat oleh mahasiswa maupun dosen di sejumlah Perguruan Tinggi. (Baca juga: 11 PTN-BH Cari Format Kurikulum dan Dunia Kerja Selama COVID-19 )

“Kriteria Produk yang dipamerkan ini pun berkaitan dengan pandemi COVID 19, produk-produk yang dikirim ini berupa prototype, seperti masker, hand sanitizer, miniatur robot, miniatur baju hazmat, botol disinfektan, face shield, dan sebagainya yang dapat disesuaikan,” kata Agus Setyo Budi melalui keterangan elektronik yang diterima SINDOnews, Senin (5/10/2020).

Agus menambahkan, Universitas Esa Unggul yang merupakan Perguruan Tinggi di wilayah III menjadi salah satu kampus yang melahirkan sejumlah inovasi dan penelitian yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi Esa Unggul, yang selalu berusaha berinovasi untuk melahirkan sejumlah produk yang bermanfaat bagi masyarakat, karena peran kampus sangat ditunggu untuk masyarakat terutama saat kondisi seperti saat ini,” ucapnya. (Baca juga: Kemendikbud Harap Kolaborasi PT-Industri Berkontribusi bagi Desa )

Wakil Rektor Bidang Riset, Pengembangan dan Inovasi, Universitas Esa Unggul, Muhammad Fachruddin Arrozi mengatakan, kedua produk ini merupakan bagian dari inovasi yang dihasilkan para mahasiswa dan dosen Farmasi UEU.

“Kami merasa bangga produk-produk yang dihasilkan oleh para mahasiswa dan Dosen dapat diapresiasi oleh LLDKTI, lebih jauh lagi produk-produk ini dapat bermanfaat bagi masyarakat di tengah pandemi saat ini,” ucapnya.

Arrozi pun mengatakan, Esa Unggul selama pandemi telah mengirimkan sejumlah produk Inovasinya seperti Handsanitizer kepada sejumlah rumah sakit rujukan COVID-19 dan bantuan untuk korban bencana banjir di Cibunian. “Ini merupakan langkah kami untuk mengimplementasikan Tridharma Perguruan Tinggi dalam hal Pengabdian Masyarakat, mudah-mudahan kami terus berinovasi untuk membuat karya yang bermanfaat,” tutupnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Efisien dan Tepat Sasaran:...
Efisien dan Tepat Sasaran: Mekanisme Tunjangan Langsung ke Rekening, Banjir Pujian Para Guru
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
HIMA LETS MNC University...
HIMA LETS MNC University Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan dengan Aksi Berbagi Takjil
Rekomendasi
Kapolda Riau Copot Kapolsek...
Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gara-gara Debt Collector Ngamuk di Polsek
3 Fakta Menarik Hymne...
3 Fakta Menarik Hymne Kopassus, Salah Satunya Diciptakan Titiek Puspa
Paus Fransiskus Meninggal,...
Paus Fransiskus Meninggal, Ini 7 Fakta Unik dari Paus Serba Satu
Arutmin Dorong Kemandirian...
Arutmin Dorong Kemandirian Ekonomi Masyarakat di Kintap
Aion UT Bakal Masuk...
Aion UT Bakal Masuk Pasar Indonesia? Ini Bocoran Lengkapnya
Dua Kejuaraan Nasional...
Dua Kejuaraan Nasional Karate Lemkari Akan Digelar di Surabaya Awal Mei 2025
Berita Terkini
Pas Foto atau Pasfoto,...
Pas Foto atau Pasfoto, Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI?
39 menit yang lalu
Mendikdasmen Wajibkan...
Mendikdasmen Wajibkan Guru Belajar Satu Hari dalam Seminggu, Ini Aturannya
2 jam yang lalu
Sinopsis Buku RA Kartini...
Sinopsis Buku RA Kartini Habis Gelap Terbitlah Terang, Simak Yuk
11 jam yang lalu
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
13 jam yang lalu
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
14 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
15 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved