Unpad Raih Peringkat 3 PTN Informatif

Kamis, 26 November 2020 - 05:14 WIB
loading...
Unpad Raih Peringkat...
Unpad meraih peringkat tiga sebagai PTN kategori Informatif pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2020. Foto/Dok/Humas Unpad
A A A
BANDUNG - Universitas Padjadjaran (Unpad) meraih peringkat tiga sebagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) kategori 'Informatif' pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2020 yang digelar Komisi Informasi Pusat (KPI).

Pada pengumuman yang dilakukan secara virtual, Rabu (25/11), Unpad meraih poin sebesar 94,03 dan berhasil menempati peringkat ketiga setelah Universitas Gadjah Mada (UGM) pada peringkat pertama dan Universitas Brawijaya pada peringkat kedua.(Baca juga: Perkuat Ekonomi Digital, LSPR Gelar Program Global E-Commerce Talent )

Tahun ini, Unpad berhasil masuk kategori “Informatif” setelah sebelumnya berada pada kategori “Menuju Informatif” pada 2019. “Ini adalah prestasi yang membanggakan. Loncatan ini menunjukkan bahwa publik bisa akses informasi dari Unpad,” ujar Rektor Unpad Prof. Rina Indiastuti.

Dia menjelaskan, Unpad telah berkomitmen melaksanakan amanat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik yang diwujudkan dalam bentuk pelayanan keterbukaan informasi publik.

Hal ini menjadi indikator bahwa Unpad sebagai PTN Badan Hukum telah melaksanakan prinsip akuntabilitas dan transparansi dalam melaksanakan keterbukaan informasi publik. “Artinya kualitas pelayanan kita semakin baik dan dapat diakses,” imbuhnya. (Baca juga: Inovasi, Dosen Unpad Ini Ciptakan Aplikasi Pengukur Stres dari Ponsel )

Acara penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik 2020 ini dihadiri langsung Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin secara virtual. Dalam sambutannya Wapres mengatakan, keterbukaan informasi publik merupakan hal strategis untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, dan bebas korupsi.

Wapres juga mengapresiasi atas kinerja Badan Publik yang berhasil masuk pada kategori “Informatif”. “Saya ucapkan selamat teruslah bertahan dalam visi untuk menjaga serta mengembangkan kualitas pelayanan publik agar semakin baik lagi,”kata Wapres dalam siaran persnya.

Berikut daftar Juara Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2020:

1. Universitas Gadjah Mada (96,74)

2. Universitas Brawijaya (95,53)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2425 seconds (0.1#10.140)