Pendaftar Program Pascasarjana ITS Meningkat 300 Persen

Kamis, 25 Februari 2021 - 20:20 WIB
loading...
Pendaftar Program Pascasarjana...
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Foto/Dok/Humas ITS
A A A
JAKARTA - Jumlah pendaftar calon mahasiswa program Pascasarjana ITS meningkat signifikan. Pada semester genap ini, total jumlah pendaftar mencapai 705 orang yang terdiri dari 506 program doctor, 79 program magister, dan 120 Program Profesi Insinyur (PPI). Jumlah tersebut meningkat 300 % dari jumlah pendaftar semester genap tahun lalu.

Direktur Pascasarjana dan Pengembangan Akademik ITS Prof Dr Heri Kuswanto menyampaikan, ditinjau dari tren yang ada, jumlah pendaftar semester gasal (ganjil) biasanya selalu lebih besar dari semester genap. Pendaftar biasanya mencapai ribuan untuk semester gasal dan 200an pada semester genap.



“Nah, kita membandingkan dengan jumlah pendaftar pada semester genap tahun lalu terjadi kenaikan 300 % dari 222 menjadi 705 pendaftar,” katanya melalui siaran pers, Kamis (25/2).

Heri menyatakan, ITS saat ini punya 20 program studi doktor, 17 magister, dan satu PPI. Program studi (prodi) pasca yang konsisten jumlah pendaftarnya terbanyak adalah dari program doktor dan magister Manajemen Teknologi.

Namun, ada juga dari prodi pasca Teknik Mesin dan Teknik Elektro yang juga pendaftarnya sangat tinggi semester ini. “Namun rata-rata semua prodi pendaftarnya naik saat ini,” tuturnya.



Inovasi yang dilakukan Direktorat Pascasarjana dan Pengembangan Akademik (Ditpaspa) ITS salah satunya adalah dengan melakukan diversifikasi program. Dalam setahun ini, ITS telah merancang program-program baru seperti jalur riset, Program Pendidikan Jarak Jauh (Kelas PJJ), Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), serta beasiswa.

Heri berpendapat, kelas PJJ ini merupakan salah satu program unggulan Pascasarjana ITS tahun ini. Dengan situasi pandemi sekarang, ini menjadi pilihan yang sangat bagus terutama bagi calon mahasiswa yang terikat dengan pekerjaan. Sehingga tidak dimungkinkan pindah ke Surabaya untuk kuliah atau meninggalkan pekerjaannya.

“Di semester ini ada 282 pendaftar (kelas PJJ), angka yang sangat fantastis untuk sebuah program yang baru dibuka, apalagi level pascasarjana,” ujarnya.

Heri berharap jumlah mahasiswa Pascasarjana ITS akan naik signifikan dari tahun ke tahun. Hal ini dalam rangka mendukung visi ITS sebagai research and innovation university.

“Bagaimana pun kontribusi mahasiswa pascasarjana sangat signifikan, utamanya dalam men-generate publikasi dan inovasi-inovasi melalui penelitian bersama dengan dosennya,” pungkasnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kisah Haru Pasutri Raih...
Kisah Haru Pasutri Raih Gelar Doktor Bareng di ITS, Sempat Hadapi Kebutaan
13 Rektor ITS dari Masa...
13 Rektor ITS dari Masa ke Masa, Dokter, Militer, hingga yang Diangkat Jadi Menteri
ITS Terima 1.547 Mahasiswa...
ITS Terima 1.547 Mahasiswa di SNBP 2025, Kamu Termasuk?
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
Riwayat Pendidikan Chandra...
Riwayat Pendidikan Chandra Wijaya, Dosen Promotor Bahlil Lahadalia yang Disanksi UI
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
Bahlil Lahadalia Klaim...
Bahlil Lahadalia Klaim Belum Tahu Disuruh UI Minta Maaf soal Disertasinya
Rekomendasi
Pakar Ungkap Mengapa...
Pakar Ungkap Mengapa Putin Inginkan Pangkalan di Indonesia, Ada Kaitannya dengan AS
Profil Asilbek Aliev:...
Profil Asilbek Aliev: Mesin Gol Uzbekistan U-17 dan Top Skor Piala Asia U-17 2025
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
Robby Purba Kaget! Ternyata...
Robby Purba Kaget! Ternyata Rumah Baru Jelita Jely di Tangerang Selatan Berhantu
Nikmati Hari Cerah di...
Nikmati Hari Cerah di Antalya, Kota dengan Pantai Bersertifikat Bendera Biru Terbanyak
Turun Tipis, Harga Emas...
Turun Tipis, Harga Emas Hari Ini Bertahan di Rp1,9 Jutaan
Berita Terkini
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
4 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
5 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
13 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
18 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
19 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
22 jam yang lalu
Infografis
Inovasi Program Makan...
Inovasi Program Makan Siang Gratis, Berikut Manfaat Susu Ikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved