Alhamdulillah, Anggaran KIP Kuliah Melonjak Jadi Rp2,5 Triliun

Kamis, 18 Maret 2021 - 23:19 WIB
loading...
Alhamdulillah, Anggaran...
Kemendikbud menaikkan anggaran untuk Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah menjadi Rp2,5 Triliun. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menaikkan anggaran untuk Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah menjadi Rp2,5 Triliun. Selain itu uang kuliah yang akan diterima mahasiswa per semesternya juga akan diubah.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim mengatakan, saat ini semua anak penerima KIP Kuliah hanya menerima uang kuliah Rp2,4 juta/semester. Padahal, ungkap Nadiem, banyak kampus yang biaya kuliah per semesternya ada yang mencapai Rp10 juta bahkan 12 juta dan bahkan adapula yang jauh lebih tinggi dari itu.



"Kalau semuanya dipagu Rp2,4 juta/semester apa yang terjadi, anak-anak itu yang kurang mampu yang luar biasa prestasinya tidak ada yang percaya diri untuk masuk ke sekolah-sekolah yang lebih mahal," katanya pada Rapat Kerja dengan Komisi X DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (18/3).

Oleh karena itu, jelas Mendikbud, anggaran KIP Kuliah yang pada tahun 2020 lalu hanya Rp1,3 Triliun maka di tahun 2021 ini dinaikkan sampai dengan Rp2,5 triliun. Sedangkan untuk jumlah penerima KIP Kuliah ini, katanya, masih sama dengan tahun lalu yakni 200.000 mahasiswa.

Selain itu, lanjutnya, di tahun ini uang kuliah yang akan diterima mahasiswa KIP Kuliah akan tergantung dari akreditasi program studi (prodi) dimana mahasiswa itu diterima. Yakni untuk prodi A rata-rata akan diberikan Rp8 juta dan batas maksimumnya sampai Rp12 juta/semester. Untuk prodi B Rp4 juta/semester dan Prodi C Rp2,4 juta/semester.



Selanjutnya, ujar Nadiem, untuk biaya hidup penerima KIP Kuliah untuk pertama kalinya tahun ini akan berdasarkan indeks kemahalan di suatu wilayah.
Mendikbud berharap, dengan kebijakan ini maka tujuan KIP Kuliah yakni untuk meningkatkan mobilitas sosial akan terwujud.

"Ini suatu langkah besar terhadap meningkatkan mobilitas sosial. Dan itu memang kenapa KIP Kuliah dikeluarkan. Bukan hanya untuk memberi bantuan saja kepada yang membutuhkan tetapi bantuan untuk mencapai mobilitas sosial tertinggi," pungkasnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
HIMA LETS MNC University...
HIMA LETS MNC University Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan dengan Aksi Berbagi Takjil
Rekomendasi
Lindungi Aset Bisnis,...
Lindungi Aset Bisnis, Nawakara Tawarkan Sistem ISS Berbasis Risiko
Imbas Macet Parah di...
Imbas Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Berikan Kompensasi pada Sopir dan Pemilik Kargo
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
Senin, KSOP Batasi Aktivitas...
Senin, KSOP Batasi Aktivitas Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Tanjung Priok
ZEEKR 7GT Mobil Listrik...
ZEEKR 7GT Mobil Listrik Premium China yang Bisa Melesat 825 Km Sekali Cas
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
Berita Terkini
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
5 jam yang lalu
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
6 jam yang lalu
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
7 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
10 jam yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
10 jam yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
19 jam yang lalu
Infografis
Balas Dendam ke AS,...
Balas Dendam ke AS, China Naikkan Tarif Impor Jadi 125%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved