Unpad Bertahan di 10 Besar Peringkat THE Impact Rankings di Indonesia

Jum'at, 23 April 2021 - 08:24 WIB
loading...
A A A
Terakhir, THE Impact Rankings menilai bagaimana komitmen perguruan tinggi dalam menerapkan SDGs melalui kebijakan yang dihasilkan.

Ronny mengakui, tahun ini peringkat Unpad pada THE Impact Rankings menurun dibanding 2020. Namun, secara poin, hasil nilai Unpad tetap stabil seperti 2020, yaitu berada di angka 76. Pada tahun lalu, angka 76 tersebut membawa Unpad masuk peringkat 101-200 dunia, sedangkan pada tahun ini, dengan angka yang sama, Unpad berada pada posisi 201-300.

“Secara angka, angka kita tidak turun, tetapi persaingan dan keketatan semakin tinggi. Selain itu, tahun ini jumlah yang dinilai lebih banyak dari tahun lalu,” kata Ronny.

Dari hasil pemeringkatan tersebut, Unpad memiliki poin besar pada 4 goals, antara lain zero hunger (70,2), responsible consumption and production (74,4), life on land (66,7), dan partnership for the goals (73,5-83,8).

“Ini menjadi kekuatan Unpad untuk bisa terus dieksplor sehingga capaiannya baik dari tahun ke tahun,” kata Ronny.

Dari empat poin tersebut, Unpad punya keunggulan spesifik pada bidang responsible consumption and production. Hal ini menempatkan Unpad masuk ke dalam lima besar perguruan tinggi di Indonesia yang memiliki keunggulan di bidang tersebut.

Ronny menilai, Unpad memiliki perhatian khusus dalam penerapan kampus hijau (green campus). Poin ini diharapkan mampu menjadi kekuatan Unpad ke depan untuk menggalakkan penelitian dan kebijakan terkait penerapan goals SDGs nomor 12 atau responsible consumption and production.
(mpw)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1731 seconds (0.1#10.140)