PBNU Luncurkan Mushaf Ar-Risalah, Dihiasi Ornamen Nusantara

Kamis, 21 Mei 2020 - 18:41 WIB
loading...
A A A
Tata letak (layout), maupun penanda nomor halaman menggunakan motif batik Wahyu Tumurun, serta frame tiap halaman yang memiliki corak batik dan diorama dari Aceh, Kalimantan, dan beberapa wilayah lainnya.

Mushaf Ar-Risalah ini juga dilengkapi dengan pedoman amaliyah khas ahlussunnah wal jamaah an-nahdliyah terkait Alquran dan adab membaca Alquran serta metode penulisan mushaf Utsmani riwayat Imam Hafs dengan menggunakan khat Utsman Thaha.

Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar berkenan memberikan doa penutup sebagai restu atas launching Mushaf Ar-Risalah Nahdlatul Ulama yang akan dilaksanakan Kamis (21/5/2020) pukul 20.00 WIB.

"Para masyayikh dan tokoh NU berharap agar mushaf ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi warga nahdliyin dalam aktivitas pembelajaran, usaha memperoleh hidayah, serta menjadi obat bagi pengembangan akhlak umat muslim Indonesia, juga seluruh umat muslim dunia," pungkas Usma.
(maf)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2467 seconds (0.1#10.140)