8 Mahasiswa Untar Raih Beasiswa IISMA 2021

Rabu, 22 September 2021 - 07:32 WIB
loading...
8 Mahasiswa Untar Raih...
8 Mahasiswa Untar Raih Beasiswa IISMA 2021. Ilustrasi/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Delapan mahasiswa Universitas Tarumanagara (Untar) berhasil meraih beasiswa Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) 2021 yang diselenggarakan Kemendikbudristek. Melalui IISMA mahasiswa bisa mengikuti pembelajaran selama satu semester dari berbagai universitas papan atas di dunia.

Rektor Untar Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan menyampaikan, sebagai salah satu perguruan tinggi swasta tertua, terbesar, dan terbaik di Indonesia, Untar senantiasa mengembangkan diri untuk memberikan layanan terbaik kepada sivitas akademika dan semua pemangku kepentingan.

Salah satu prestasi yang berhasil diraih Untar pada tahun 2021 ini adalah mengirimkan delapan mahasiswanya untuk ikut dalam program IISMA 2021 yang diselenggarakan oleh Kemendikbudristek .



Kedelapan mahasiswa Untar yang menjadi awardee dalam program IISMA adalah Felia Ananda Wijaya (Korea University), Alyssa Chiara (Nanyang Technological University), Devita Garcia (Nanyang Technological University), Vivi Odella Yudith (Universiti Sains Malaysia), Earleen (University of California, Davis), Melinda Yustin (University of Glasgow), Juan Davis Elhanan (University of Padua), dan Sarah Milenia Lie (University of Pennsylvania).

Melalui program IISMA, para mahasiswa memiliki kesempatan menjalani program yang sangat bagus untuk memperoleh ilmu dan pengetahuan serta pembelajaran kelas internasional dari berbagai universitas papan atas di dunia.

"Kami mengucapkan selamat kepada mahasiswa Untar yang berhasil mengikuti semua rangkaian seleksi program IISMA 2021 oleh Kemendikbudristek. Kami terus akan melaksanakan proses pendidikan tinggi yang berkualitas dengan mengedepankan nilai-nilai unggul yang dibangun Untar yaitu Integritas, Profesionalisme dan Entrepreneurship," ujarnya melalui siaran pers, Selasa (21/9/2021).

Rektor juga mengucapkan harapannya agar semua peserta Program IISMA 2021 dari Untar dapat mengikuti program pembelajaran di berbagai perguruan tinggi di luar negeri serta dapat menjadi contoh atau teladan bagi mahasiswa lainnya. Rektor juga berpesan agar para awardee dapat memperhatikan dan memahami berbagai peraturan dan kewajiban dalam mengikuti program ini

"Terima kasih kepada Kemendikbud Ristek atas semua kesempatan dan pendanaan sehingga mahasiswa Untar dapat mengikut program IISMA 2021 bersama seluruh peserta dari berbagai Perguruan tinggi di Indonesia," ungkapnya.

Mewakili para penerima awardee, mahasiswa Fakultas Teknik Untar Earleen menyampaikan rasa syukurnya karena berhasil terpilih sebagai salah satu penerima beasiswa dari Kemendikbudristek.

"Saya sangat senang dan bersyukur karena diberi kesempatan untuk belajar di salah satu universitas terbaik di dunia selama satu semester. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Untar yang telah memfasilitasi sehingga dapat mengikuti program ini melalui proses rekrutmen dan seleksi yang terbuka yaitu memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada seluruh mahasiswa untuk ikut berperan serta," ujar Earleen.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
15 Siswa MAN IC Serpong...
15 Siswa MAN IC Serpong Diterima di Universitas Ternama Dunia, Berikut Daftar Namanya
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa...
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa Pemerintah Ini Buka Pendaftaran di 2025
Universitas Matana Berikan...
Universitas Matana Berikan Beasiswa Khusus bagi Peserta SNBP 2025
Pendaftaran KJMU 2025...
Pendaftaran KJMU 2025 Sudah Dibuka, Siapkan KTP dan KK!
Rekomendasi
China Kecam Ancaman...
China Kecam Ancaman dan Pemerasan Trump, Picu Kebingungan Soal Tarif 245%
Profil Joe Calzaghe:...
Profil Joe Calzaghe: Petinju yang Dianggap Terbaik Sepanjang Masa oleh Ricky Hatton
Oknum Dokter Lecehkan...
Oknum Dokter Lecehkan Pasien, Partai Perindo: Evaluasi Standar Etika dan Pengawasan Layanan Kesehatan
Dokter Kandungan di...
Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual Terhadap Pasien
Pemanfaatan PLTS PNRE...
Pemanfaatan PLTS PNRE Dorong Kegiatan Hidroponik Berjalan Efisien
Profil Olena Zelenska,...
Profil Olena Zelenska, Sosok Cantik Istri Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky
Berita Terkini
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
1 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
2 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
5 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
5 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
8 jam yang lalu
Nekad atau Nekat, Mana...
Nekad atau Nekat, Mana Penulisan yang Benar?
10 jam yang lalu
Infografis
Prabowo Sering Diejek...
Prabowo Sering Diejek karena Targetkan Pertumbuhan Ekonomi 8%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved