Calon Mahasiswa Harus Tahu, Ini 8 Jalur Masuk Perguruan Tinggi di Indonesia

Selasa, 23 November 2021 - 17:52 WIB
loading...
Calon Mahasiswa Harus...
Ujian masuk perguruan tinggi negeri. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Bagi pelajar kelas 12 pastinya sudah mulai memikirkan ingin masuk ke perguruan tinggi mana tahun depan. Namun yang perlu diketahui mereka adalah tidak hanya perguruan tinggi dan jurusan yang banyak pilihannya namun jalur masuk ke perguruan tingginya pun terdiri dari beberapa skema.

Mungkin sebagian besar pelajar sudah mengetahui apa itu Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi ( SNMPTN ) ataupun Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang seleksinya menggunakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).



Padahal jalur masuk ke perguruan tinggi itu tidak hanya terbatas 2 jalur masuk yang diselenggarakan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) itu saja. Ada beberapa pilihan dengan perbedaan persyaratan yang mesti calon mahasiswa tahu.

Dilansir dari laman ruangguru.com, Selasa (23/11/2021), simak apa saja jalur masuk yang bisa dipilih pelajar yang ingin menempuh studi ke perguruan tinggi.

1. SNMPTN
SNMPTN biasa dikenal sebagai jalur undangan yang menyeleksi calon mahasiswa berdasarkan prestasi dan portofolio akademik. Penilaiannya dilihat dari kompetensi sekolah dan prestasi siswanya, di antaranya akreditasi sekolah, nilai rapor, dan persyaratan lain berdasarkan PTN yang dipilih.

Kuota Peserta Diterima
Untuk SNMPTN, minimal kuota di setiap PTN adalah 20% dari kuota mahasiswa baru yang disediakan. Sekolah yang bisa ikut hanyalah sekolah yang berakreditasi, dengan kuota yang ditetapkan, yaitu:
- Sekolah akreditasi A, siswa yang bisa mengikuti SNMPTN adalah 40% terbaik di sekolahnya.
- Sekolah akreditasi B, siswa yang bisa mengikuti SNMPTN adalah 25% terbaik di sekolahnya.
- Sekolah akreditasi C, siswa yang bisa mengikuti SNMPTN adalah 5% terbaik di sekolahnya.

Pilihan Program Studi
Di jalur SNMPTN, Setiap siswa diperbolehkan memilih 2 prodi dari 1 PTN atau 2 PTN. Disarankan tidak boleh lintas minat.

Perkiraan Jadwal Pendaftaran
Biasanya untuk jalur SNMPTN, proses seleksi dilakukan sekitar Januari-Februari.

2. UTBK SBMPTN
SBMPTN merupakan singkatan dari Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Untuk mendaftar ke SBMPTN, pesertanya perlu mengikuti UTBK. Skor UTBK menjadi syarat wajib untuk mendaftar ke SBMPTN.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2052 seconds (0.1#10.140)