7 Modal Dasar untuk Masuk Jurusan Sistem Informasi dan Manajemen

Minggu, 09 Januari 2022 - 00:19 WIB
loading...
7 Modal Dasar untuk Masuk Jurusan Sistem Informasi dan Manajemen
Jurusan Sistem Informasi dan Manajemen. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Memasuki era digital , setiap perusahaan dituntut untuk menggunakan teknologi. Untuk mendukung hal tersebut, perusahaan juga membutuhkan sumber daya manusia (SDM) mumpuni. Minimal SDM mampu mengoperasikan teknologi yang dipakai oleh perusahaan.

Jika kamu ingin menjadi bagian dari perusahaan berbasis teknologi, mulai dari sekarang harus mempersiapkan diri. Salah satunya dengan mengambil kuliah di jurusan Sistem Informasi dan Manajemen yang salah satu kampus yang menyediakan jurusan ini adalah Bina Nusantara University.



Melansir laman resmi BINUS di binus.ac.id, berikut ini beberapa hal yang harus disiapkan sebelum memulai perkuliahan.

1. Belajar Coding
Coding merupakan keahlian yang harus diasah sebelum masuk ke jurusan Sistem Informasi dan Manajemen. Pasalnya, banyak tugas dan kegiatan perkuliahan terkait dengan skill coding. Jika tidak dimulai dari, pasti akan keteteran dalam mempelajari mata kuliah lain, misalnya pemrograman.

Coding juga menjadi bagian dari perancangan dan pengembangan web. Cakupan web development terdiri dari beberapa jenis, yaitu back end, front end, dan web design. Nantinya, front end dan web design itulah yang menentukan seberapa banyak kunjungan pengguna internet ke situs tersebut.

2. Kemampuan Matematika
Sistem Informasi dan Manajemen berkaitan erat dengan ilmu matematika. Ketika kuliah di jurusan ini, mahasiswa akan menghadapi pelajaran statistik, aljabar, kalkulus, serta matematik diskret. Semua itu tentunya membutuhkan persiapan, terutama bagi pelajar yang bukan berasal dari jurusan IPA.

3. Kepemimpinan
Ketika berada di perguruan tinggi, kamu akan bertemu dengan orang-orang baru. Mereka tentunya memiliki karakter dan sifat berbeda. Sesekali, kamu dan mereka akan berselisih paham karena hal sepele.

Meski hal tersebut tidak menyenangkan, siapa pun yang masuk ke perguruan tinggi harus menghadapinya. Pasalnya, dari masalah itulah mahasiswa akan belajar untuk mengendalikan diri, mengalah, dan berjiwa besar.

Mahasiswa bisa memiliki semua karakter tersebut dengan melatih sisi kepemimpinan dalam dirimu. Mulailah dari menanamkan sikap disiplin, menurunkan ego, serta menerima perbedaan di sekitarmu.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2515 seconds (0.1#10.140)