20 Rumus Excel Ini Paling Sering Digunakan di Dunia Kerja

Sabtu, 29 Januari 2022 - 18:58 WIB
loading...
20 Rumus Excel Ini Paling...
Keahlian menggunakan rumus Excel menjadi salah satu daftar skill yang harus dimiliki para pencari kerja. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Dari sekian banyak kemampuan yang dibutuhkan di dunia kerja , Keahlian menggunakan rumus Excel menjadi salah satu daftar skill yang harus dimiliki para pencari kerja.

Meskipun saat ini sudah mulai banyak perangkat lunak spreadsheet lainnya namun Excel adalah software spreadsheet yang paling banyak digunakan oleh setiap orang di hampir setiap tugas dan juga pekerjaan.



Hampir semua pekerjaan di bidang penelitian, industri, statistik, keuangan dan akuntansi serta banyak bidang lainnya menggunakan perangkat lunak yang fungsi utamanya adalah untuk melakukan perhitungan ini.

Saat ini, banyak pekerjaan yang menyantumkan syarat menguasai Excel untuk para pelamarnya, seperti akuntan, data analyst dan marketing. Excel digunakan untuk mengelola data sederhana hingga rumit, mengelola teks dan membuat diagram maupun grafik.

Mempelajari Rumus Excel
Rumus Excel adalah hal yang wajib dikuasai untuk menjalankan aplikasi Excel. Setiap rumus Excel harus diawali dengan tanda sama dengan (=).



Rumus Excel dibagi menjadi dua, yaitu rumus Formula dan rumus Function. Apa perbedaannya?

Rumus Formula: rumus Excel yang diketik secara manual oleh para pengguna aplikasi ini. Seperti rumus "=B1+B2+B3" atau "=C1-C2/C3".

Rumus Function: template rumus yang sudah disediakan oleh Microsoft Excel. Seperti rumus "=SUM(A1:A3)" atau "MIN(A1:A5)".
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2359 seconds (0.1#10.140)