Mau Lolos SBMPTN tanpa Bimbel? Cek Tipsnya di Sini

Senin, 04 April 2022 - 11:21 WIB
loading...
Mau Lolos SBMPTN tanpa...
Tips lolos SBMPTN tanpa bimbel. Foto/Ilustrasi/Dok/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Persaingan masuk perguruan tinggi negeri favorit melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SBMPTN ) terkenal sangat kompetitif. Namun apakah bisa lolos SBMPTN tanpa mengikuti bimbingan belajar ( bimbel )? Simak beberapa tips berikut ini.

Persaingan untuk lolos SBMPTN memang terbilang ketat karena yang akan mendaftar tidak hanya dari lulusan 2022 namun juga siswa dari pendidikan menengah dan lulusan Paket C tahun 2020 dan 2021. Maka tidak terbayangkan berapa ratus ribu peserta yang akan memperebutkan kursi SBMPTN yang kuotanya terbatas itu.

Maka dari itulah, demi bisa kuliah di kampus negeri idaman banyak murid yang rela ikut bimbel atau les khusus persiapan SBMPTN. Namun, tidak mengikuti bimbel bukan berarti tidak akan lolos tes. Berikut beberapa tips SBMPTN yang bisa diterapkan jika ingin lolos SBMPTN tanpa bimbel atau les, dikutip dari laman resmi Fakultas Teknik Universitas Pasundan (Unpas).

Baca: Pendaftaran Jalur SMM PTN-Barat 2022 Dibuka, Cek Info Lengkapnya

1. Belajar Soal-Soal Tahun Lalu

Tipe soal SBMPTN cenderung sama dari tahun ke tahun, maka jangan malas untuk mempelajari soal ujian tahun-tahun sebelumnya. Ingat, belajar soal dulu, bukan belajar teori. Kenapa? Kamu perlu mengukur tingkat kesulitan soal dan mengetahui sejauh mana kesiapanmu. Mendapatkan soal-soal SBMPTN tahun lalu bukan hal yang susah, kok. Selain membeli buku bank soal, kamu juga bisa mencarinya di website-website pendidikan. Tidak hanya gratis, koleksinya juga lengkap.

2. Fokus Belajar dan Pasang Target

Jangan sampai cita-citamu kuliah di kampus favorit kandas begitu saja hanya karena malas dan tidak fokus. Kuncinya, persiapkan semuanya dengan matang sejak jauh-jauh hari. Sisihkan waktu minimal 6 bulan menjelang jadwal pelaksanaan SBMPTN untuk belajar, bukan justru sebulan apalagi seminggu sebelumnya.

Jangan lupa, buat target belajar yang realistis agar jadwal belajarmu lebih terstruktur. Selain itu, fokuslah dengan target yang sudah kamu buat. Kebanyakan peserta SBMPTN gagal karena kurang serius mempersiapkannya. Coba mulai kurangi kegiatan yang tidak begitu penting dan manfaatkan waktu untuk belajar.

3. Pelajari Konsep, Bukan Menghafal

Soal SBMPTN dirancang untuk menguji kekritisan nalar serta pemahaman kontekstualmu akan ilmu sains dan sosial. Maka bersiap-siaplah untuk gagal kalau kamu sendiri masih mengandalkan cara lama dengan menghafal teori tanpa melihat garis besar dan perspektif ilmu itu sendiri. Jadi sebelum terlambat, ubah metode belajarmu sekarang juga.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
8 Alasan Kamu Harus...
8 Alasan Kamu Harus Ikut Bimbel Biar Bisa Tembus PTN, Apa Saja?
Ini Materi UTBK-SNBT...
Ini Materi UTBK-SNBT 2024 Gelombang 1, Peserta Gelombang 2 Wajib Tahu
Tes Sebentar Lagi, Ini...
Tes Sebentar Lagi, Ini Bocoran Kisi-Kisi Materi UTBK SNBT 2024
Bagaimana Sistem Penilaian...
Bagaimana Sistem Penilaian UTBK SNBT 2024? Ini Bocorannya
Prediksi Skor UTBK Ideal...
Prediksi Skor UTBK Ideal untuk Lolos SNBT 2024 di UI Lengkap Semua Jurusan
Mau Ikut UTBK 2024?...
Mau Ikut UTBK 2024? Berikut Materi Tes hingga Durasi Waktunya
7 Faktor Penentu Kelulusan...
7 Faktor Penentu Kelulusan SNBP 2024 Selain Nilai Rapor, Berikut Indikatornya
7 Tips Cerdas Lolos...
7 Tips Cerdas Lolos SNBP 2024, Pahami Aturan Serta Siapkan Portofolio Terbaik
7 Subtes dan Prediksi...
7 Subtes dan Prediksi Model Soal UTBK SNBT 2024, Calon Mahasiswa Wajib Cek
Rekomendasi
Layanan Kripto Global...
Layanan Kripto Global Terdampak Gangguan AWS, Indodax Tetap Aman
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
Bursa Kripto OKX Masuk...
Bursa Kripto OKX Masuk Pasar Amerika Serikat
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
3 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
8 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
10 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
13 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
13 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
16 jam yang lalu
Infografis
Penampakan Jet Tempur...
Penampakan Jet Tempur 3 Mesin Tanpa Ekor Milik China Bikin Heboh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved