Ini Sederet Universitas Ternama yang Menerima KIP Kuliah, Cek Daftarnya

Senin, 01 Agustus 2022 - 12:32 WIB
loading...
A A A
Setelahnya, verifikasi berkas dan wawancara akan dilakukan pihak kampus, baru kemudian hasil seleksi diumumkan.

Mahasiswa penerima KIP yang diterima di Trisakti diharuskan mempunyai IPK kurang lebih atau sama dengan 3,0 selama menuntut ilmu.

4. Universitas Paramadina

Universitas selanjutnya yang menerima peserta KIP kuliah adalah Paramadina. Melalui laman resminya, pihak Universitas Paramadina menjelaskan bahwa penerima KIP kuliah akan dibebaskan biaya pendidikan selama maksimal 8 semester.

Mereka juga akan mendapatkan subsidi biaya hidup sesuai domisili universitas pilihan sebesar Rp1,4 juta per bulan selama masa studi 8 semester.

Beberapa program studi yang dibatasi dalam penerimaan peserta KIP adalah Hubungan Internasional, DKV (Desain Komunikasi Visual), Ilmu Komunikasi, Psikologi, dan Manajemen. Sementara itu, jurusan yang memiliki kuota mahasiswa lebih banyak adalah Falsafah dan Agama, Desain Produk, dan Teknik Informatika.

5. Universitas Mercubuana Yogyakarta

Di Yogyakarta, Universitas Mercubuana menerima peserta KIP kuliah. Laman PMB Mercubuana Yogyakarta menyebut, pendaftaran jalur beasiswa KIP berlangsung 8 Juni sampai 31 Agustus 2022 dan bisa diikuti dengan melakukan pendaftaran di laman KIP kuliah Kemendikbud dan Universitas Mercubuana.

Biaya pendaftaran yang dipatok adalah Rp200 ribu per orang. Jika calon mahasiswa diterima beasiswa KIP, maka dana yang sudah dibayarkan akan dikembalikan 100%.

Sementara itu, seleksi dilakukan oleh tim PMB Mercubuana Yogyakarta yang tentunya sangat profesional.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2089 seconds (0.1#10.140)