Kapan ANBK 2022 Jenjang SD Dimulai? Catat Ya Tanggal Pentingnya

Jum'at, 14 Oktober 2022 - 14:53 WIB
loading...
Kapan ANBK 2022 Jenjang...
ANBK Jenjang SD akan dimulai dengan geladi bersih pada pekan depan. Foto/Dok/MPI.
A A A
JAKARTA - Asesmen Nasional Berbasis Komputer ( ANBK ) 2022 jenjang Sekolah Dasar akan dimulai prosesnya pekan depan. ANBK jenjang SD akan dimulai dengan geladi bersih hingga pelaksanaanya yang terbagi hingga 4 gelombang.

Asesmen Nasional merupakan program dari Kemendikbudristek untuk mempercepat perbaikan mutu pendidikan di Indonesia. Pemetaan mutu pendidikan ini dilakukan di seluruh sekolah.

Asesmen Nasional terdiri dari Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar. Bagian yang diikuti oleh peserta didik hanya pada Asesmen Kompetensi Minimum dan Survei Karakter. Sedangkan Survei Lingkungan Belajar diikuti kepala satuan pendidikan.

Baca juga: Miris, Demi ke Sekolah Siswa di Sukabumi Naik Rakit Seberangi Sungai

Asesmen Nasional akan diikuti oleh seluruh satuan pendidikan tingkat dasar dan menengah di Indonesia, serta program kesetaraan yang dikelola oleh PKBM.

Di tiap satuan pendidikan, Asesmen Nasional akan diikuti oleh sebagian peserta didik kelas V, VIII, dan XI yang dipilih secara acak oleh Pemerintah.

Untuk program kesetaraan, Asesmen Nasional akan diikuti oleh seluruh peserta didik yang berada pada tahap akhir program belajarnya.

Dikutip dari Instagram Direktorat SD Kemendikbudristek, berikut ini tanggal-tanggal penting ANBK jenjang SD 2022.

Geladi Bersih

1. Maksimum 12 Oktober 2022 pukul 18.00 WIB: Pemutakhiran data (status/moda/gelombang/sesi)

2. 15-16 Oktober 2022: Sinkronisasi Geladi Bersih

3. 17-20 Oktober 2022: Pelaksanaan Geladi Bersih

4. 21 Oktober 2022: Pelaksanan Geladi Bersih Jadwal Khusus Paket A.

Baca juga: Wamenag: Pendidikan Berkualitas Kunci Utama untuk Generasi Emas 2045

Pelaksanaan

1. 22-23 Oktober 2022: Sinkronisasi Pelaksanaan AN

2. 24-27 Oktober 2022: Pelaksanaan AN Gelombang 1 dan 2

3. 29-30 Oktober 2022: Pelaksanaan Jadwal Khusus Paket A Tahap 1

4. 31 Oktober-3 November 2022: Pelaksanaan AN Gelombang 3 dan 4

5. 5-6 November 2022: Pelaksanaan Jadwal Khusus Paket A Tahap 2.

Demikian informasi mengenai tanggal penting ANBK jenjang SD 2022. Semoga informasi ini bermanfaat ya.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2335 seconds (0.1#10.173)