UI Greenmetric 2022, Unair Raih Capaian Tertinggi Nasional

Selasa, 25 Oktober 2022 - 15:52 WIB
loading...
UI Greenmetric 2022,...
Unair meraih empat poin Trees Rating dari UI Greenmetric World University Ranking 2022. Foto/Humas Unair.
A A A
JAKARTA - Komitmen dan tindakan nyata Universitas Airlangga ( Unair ) dalam mengupayakan kampus berkelanjutan, mendapatkan empat poin Trees Rating dari UI Greenmetric World University Ranking 2022. Pencapaian 4 poin Trees Rating yang dimiliki oleh Unair merupakan capaian tertinggi di level nasional.

Prestasi ini tak lepas dari berbagai upaya Unair dalam menggagas program yang berfokus pada Sustainable Development Goals (SDGs), utamanya terhadap lingkungan hidup. Di antaranya yakni peningkatan penggunaan renewable energy, pengolahan air limbah domestik, dan juga perluasan ruang terbuka hijau. Selain itu, Unair juga fokus pada pengurangan gas rumah kaca melalui peralihan alat-alat elektronik yang ramah lingkungan, serta berbagai kegiatan kampanye dan sosialisasi yang dilakukan secara berkala.

Baca juga: Ini 7 Beasiswa yang Ada di Perguruan Tinggi Negeri, Tertarik Pilih Mana?

Suksesnya program keberlanjutan ini tak lepas dari pengawasan Dr Nurina Fitriani selaku penanggungjawab UI Greenmetric Unair. Dr Nurina merupakan dosen teknik lingkungan yang telah berpengalaman lebih dari sepuluh tahun dalam bidang kepakarannya.

Direktur Logistik, Keamanan, Ketertiban dan Lingkungan Unair Dr Karnaji berharap Unair dapat berkontribusi atas terwujudnya tujuan berkelanjutan lingkungan, utamanya dalam menjadi agen perubahan sosial yang dapat bermanfaat bagi bangsa dan negara. Tak lupa, ia juga mengapresiasi kinerja seluruh warga kampus dan alumni atas prestasi membanggakan ini.

“Terima kasih kepada pimpinan universitas, direktur, pimpinan fakultas, badan, lembaga, pusat atas semua usaha keras luar biasanya sehingga prestasi ini dapat diraih. Harapan saya agar capaian ini dapat semakin memicu kami semua untuk dapat melakukan penyiapan yang lebih baik lagi di tahun-tahun mendatang,” katanya, dikutip dari laman Unair, Selasa (25/10/2022).

Baca juga: Wisudawan Doktor ITB Fitri Aulia Hasilkan 21 Publikasi di Jurnal Internasional Bereputasi

Pemeringkatan Ternama

UI Greenmetric merupakan pemeringkatan perguruan tinggi skala global satu-satunya yang bergerak dalam hal berkelanjutan. Institusi pendidikan yang tergabung dalam penilaian ini, diperingkatkan berdasarkan komitmen dan tindakan nyata atas penghijauan dan keberlanjutan lingkungan.

Trees Rating yang dikeluarkan oleh UI GreenMetric merupakan hasil audit secara komprehensif dalam mengevaluasi capaian perguruan tinggi dalam menerapkan keberlanjutan. Penilaian trees rating mengacu pada enam indikator yakni setting and infrastructure, energy and climate change, waste management, water, education and research, serta transportation.

Penilaian Komprehensif

Sebagai salah satu perguruan terbaik di dunia, Unair telah berupaya dalam mendukung terbentuknya kampus berkelanjutan, utamanya dalam bidang lingkungan. Asesmen yang telah dilakukan pada 1 April, 12 Juli, dan 24 Oktober 2022 menentukan capaian dan perkembangan yang telah dilakukan oleh Unair dalam melakukan usaha-usaha sustainability.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
9 Jurusan Unair dengan...
9 Jurusan Unair dengan UKT di Bawah Rp10 Juta Jalur Mandiri 2025
FKH Unair Masuk 100...
FKH Unair Masuk 100 Besar Dunia di QS WUR 2025: Satu-Satunya di Indonesia!
3 Lokasi Pusat UTBK...
3 Lokasi Pusat UTBK 2025 di Unair, Peserta Ujian Harus Memakai Kemeja Putih
6 Universitas dengan...
6 Universitas dengan Jurusan Hukum Terbaik Dunia 2025, Daftar di SNBT
Pendaftaran SNBT Ditutup...
Pendaftaran SNBT Ditutup 27 Maret 2025, Ini Daya Tampung Prodi di Unair untuk Jenjang Diploma Tiga
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
UWKS Kukuhkan 3 Guru...
UWKS Kukuhkan 3 Guru Besar, Rektor: Amanah dan Berikan Manfaat untuk Masyarakat
Unair Buka Pendaftaran...
Unair Buka Pendaftaran Golden Ticket Tahap 2 2025, Jalur Masuk Tanpa Tes
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 6: Balas Dendam Jenny Pada Alya
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 210-211: Pencarian Bukti untuk Vernie Jatuhkan Biru
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
Trump Cabut Visa Lebih...
Trump Cabut Visa Lebih dari 1.000 Mahasiswa Asing di AS, Apa Alasannya?
Nonton MasterChef Indonesia...
Nonton MasterChef Indonesia Season 12 di VISION+: Ketegangan di Galeri Makin Memanas!
Kasus Dokter PPDS UI...
Kasus Dokter PPDS UI Ngintip dan Rekam Mahasiswi Mandi, Polisi Periksa 5 Orang
Berita Terkini
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
17 menit yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
29 menit yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
10 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
10 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
18 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
23 jam yang lalu
Infografis
Pentagon Terguncang!...
Pentagon Terguncang! Jenderal Tertinggi AS Dipecat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved