Lagi, Tim Robotik MAN 1 Kota Semarang Raih Silver Award Tingkat Asia

Minggu, 30 Oktober 2022 - 14:59 WIB
loading...
Lagi, Tim Robotik MAN...
MAN 1 Kota Semarang meraih Silver Award dalam ajang 8th Kontes Robot Nusantara, Asian Robotic Competition for Primary and Secondary Schools. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Citra Adinda Maharani, anggota robotik asal MAN 1 Kota Semarang kembali mengharumkan nama madrasah di tingkat Asia. Ia berhasil meraih Silver Award kategori Animation Scratch Senior dalam ajang 8th Kontes Robot Nusantara, Asian Robotic Competition for Primary and Secondary Schools.

Kompetisi ini diselenggarakan IYRA dan Universitas Indonesia, 21 Oktober 2022. Lomba robotik digelar di Balairung Universitas Indonesia dan diikuti peserta dari negara-negara se-Asia, antara lain: Malaysia, Thailand, dan Indonesia.



Kontes Robot Nusantara merupakan event tahunan robotik anak terbesar di Indonesia dan mulai diadakan pada 2013. Even robotik terbuka ini menghadirkan 10 lomba favorit siswa Indonesia dan dihadiri sekitar 1.000 anak dari seluruh Indonesia serta partisipan dari Asia Tenggara.

Citra, panggilan akrabnya, bersyukur telah berhasil menorehkan prestasi ini. Kerja kerasnya membuat animasi game selama kurang lebih seminggu membuahkan hasil. Menurutnya, capaian ini juga tidak terlepas dari doa dan dukungan orang tua, guru, dan teman-temannya dalam membuat projek ini.

“Terima kasih banyak kepada orang tua, Kepala MAN 1 Kota Semarang, para guru, serta teman-teman semua yang mendukung,” terangnya seperti dilansir dari laman resmi Kemenag, Minggu (30/10/2022).



Citra dalam ajang yang berlangsung 21 Oktober 2022 ini mempresentasikan hasil animasinya via zoom dengan judul ‘Wayang Adventure. Dengan animasi ini, Citra ingin menyampaikan pesan mengenai keindahan alam Indonesia yang divisualisasikan sebagai wayang.

“Game yang saya buat ini bercerita mengenai perjalanan wayang dengan misi pertama menangkap makanan daerah, dan pada misi kedua menghindari salah satu flora di Indonesia, yaitu bunga bangkai. Game yang saya buat ini bertujuan memperkenalkan indahnya keberagaman di Indonesia, mulai dari keseniannya, tempat bersejarah, serta makanan daerah,” tuturnya.

“Komponen yang saya gunakan pada game ini adalah MRT Scratch dan smartboard. Sprite yang saya gunakan berasal dari website freepik, canva, opengameart, giffer.com, itch.io, craftpix,” sambungnya.

Citra berharap dapat terus mengembangkan kemampuannya di bidang robotik. Prestasi ini dia jadikan motivasi untuk terus berprestasi di tingkat yang lebih tinggi.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1808 seconds (0.1#10.140)