Kampus Diminta Terus Beradaptasi dan Berinovasi

Senin, 31 Oktober 2022 - 16:37 WIB
loading...
Kampus Diminta Terus...
Acara serah terima dan pelantikan Badan Pengurus Yayasan Pendidikan Tinggi Kristen Krida Wacana. Foto/Ukrida.
A A A
JAKARTA - Institusi pendidikan terutama perguruan tinggi memiliki berbagai peluang dan juga tantangan di era disrupsi seperti saat ini. Namun kampus diminta untuk terus beradaptasi dan juga berinovasi menghadapi tantangan tersebut.

Ketua Umum Badan Pengurus Yayasan Pendidikan Tinggi Kristen Krida Wacana (BP-YPTKKW) Siswono Akuan Rokanta mengatakan, setiap masa memiliki tantangan tersendiri karena itu institusi pendidikan, dalam hal ini Ukrida, perlu terus berinovasi menyesuaikan perubahan yang ada.

Baca juga: Ini Perbedaan Jurusan Teknik Informatika, Sistem Informasi, Ilmu Komputer, dan Teknik Komputer

“Dulu siswa yang mencari sekolah atau perguruan tinggi, tetapi sekarang sekolah atau perguruan tinggi yang mencari siswa. Ini menjadi tantangan bersama bagi dunia pendidikan saat ini," katanya, melalui siaran pers, Senin (31/10/2022).

Siswono pun mengajak seluruh anggota pengurus dan sivitas akademika langsung bekerja keras dan berjuang sekuat tenaga untuk melanjutkan karya agar masyarakat lebih merasakan dampak baik kehadiran PTS yang terakreditasi Baik Sekali ini, sebagai garam dan terang dunia.

Saat ini kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi berlangsung sangat cepat, terlebih era industri 4.0 menuju 5.0. Kondisi ini menjadi tantangan bagi penyelenggara pendidikan tinggi, termasuk pihaknya, sehingga sangat dibutuhkan kesatuan tekad dan langkah sebagai universitas yang merupakan sebuah kampus dengan berbagai entitas ilmu di dalamnya.

Diketahui, Persidangan ke-80 Majelis Sinode Wilayah (MSW) Gereja Kristen Indonesia (GKI) Sinode Wilayah Jawa Barat menetapkan Siswono Akuan Rokanta sebagai Ketua Umum BP-YPTKKW Masa Pelayanan 2022 – 2026, menggantikan Hidajat Lesman.

Selain itu, juga dilantik Junianto Hadimartono sebagai (Sekretaris Umum), Irawati Sutanto (Bendahara Umum), Mingke Manovia (Wakil Bendahara), Suwandi Supatra (Anggota), Pdt. Danny Purnama (Anggota), dan Kristinawati Susatio, (Anggota).

Baca juga: Calon Mahasiswa, Ini 10 Jurusan Kuliah dengan Biaya Termurah di Indonesia

Pada saat yang bersamaan, juga dilaksanakan pelantikan Pengurus Yayasan Badan Pendidikan Kristen Penabur Masa Pelayanan 2022 – 2026, yaitu Adri Lazuardi sebagai Ketua Umum.

"Seluruh anggota pengurus harus siap melayani dan mengabdi lebih baik lagi untuk memajukan Indonesia melalui bidang pendidikan, dan menginspirasi sekolah Kristen lainnya dalam meningkatkan Iman, Ilmu dan Pelayanan," ujar Adri Lazuardi.

Anggota Badan Pembina YPTKKW dan Yayasan BPK Penabur Ruddy Koesnaedi mengatakan selain bersyukur bisa melalui masa pandemi Covid-19, namun kita tetap juga perlu mewaspadai kebiasaan baru di era New Normal, terutama terkait dengan pemanfaatan teknologi dalam pendidikan.

"Kondisi saat ini juga sedang diliputi oleh ketidakpastian, termasuk kondisi politik, karena itu perlu mencermati perubahan yang berlangsung secara cepat," imbuhnya.

Dia juga mengucapkan selamat bekerja dan melayani. Ruddy juga mengingatkan pengurus Ukrida maupun Penabur sangat memerlukan dukungan dari semua pihak sehingga diperlukan sinergi yang kuat dalam misi pendidikan ini sesuai tema “Diutus untuk Semakin Berdampak”.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
BWI Dukung Wakaf Perguruan...
BWI Dukung Wakaf Perguruan Tinggi untuk Pembiayaan Tridharma Pendidikan
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
Prabowo: Pendidikan...
Prabowo: Pendidikan yang Bagus Perlu Uang, Bukan dengan Omon-omon
Rekomendasi
Telkom Indonesia Hadirkan...
Telkom Indonesia Hadirkan Data Center di Batam, Kapasitas Capai 54 MW
10 Contoh Ucapan Wafat...
10 Contoh Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Teman Kantor, Penuh Makna
Audi Kenalkan Sedan...
Audi Kenalkan Sedan A6 dengan Kombinasi Keanggunan, Teknologi, dan Efisiensi Aerodinamis
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
1 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
6 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
7 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
10 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
11 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
13 jam yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved