Mahasiswa, Ini Loh Keuntungan Ikut Program Bangkit

Kamis, 03 November 2022 - 15:08 WIB
loading...
Mahasiswa, Ini Loh Keuntungan...
Roadshow Bangkit 2023 di Unpad membahas keuntungan mengikuti program pelatihan digital ini. Foto/Tangkap layar laman Unpad.
A A A
JAKARTA - Program Bangkit merupakan program pelatihan untuk melahirkan talenta digital . Program ini cocok dipilih oleh mahasiswa yang siap berkarier di perusahaan teknologi Indonesia kelas dunia maupun startup.

Program ini memberikan pelatihan untuk tiga keterampilan , yaitu: machine learning, mobile programming atau mobile development android, dan cloud computing.

Keuntungan mengikuti program Bangkit dibahas di Roadshow Bangkit 2023 yang digelar secara hybrid dari Bale Sawala, Gedung Rektorat Unpad, Jatinangor. Acara ini diikuti oleh sejumlah mahasiswa Unpad dari berbagai program studi.

People Relations Bangkit Audrey Diwantri Alodia mengatakan, Bangkit menjaring mahasiswa dari seluruh Indonesia untuk mengikuti pelatihan sepanjang semester genap di 2023. Keterampilan digital yang akan dikuasai mahasiswa itu banyak dicari oleh industry.

Baca juga: Deretan PTN yang Menyediakan Jalur Penerimaan Khusus Ketua OSIS

Audrey mengungkapkan, peserta Bangkit memiliki kesempatan untuk mengikuti sertifikasi dari Google secara gratis. Bagi mahasiswa yang tertarik belajar machine learning bisa menjalani Tensorflow Certificate. Bisa juga mendalami soal Android atau mobile programming dengan ikut sertifikasi Android.

“Dan yang tertarik untuk belajar cloud computing itu bisa ikut sertifikasi Google Cloud,” jelas Audrey, dikutip dari laman Unpad, Kamis (3/11/2022).

Program Bangkit tidak hanya membekali ilmu terkait teknologi, tetapi juga akan melatih soft skills dan Bahasa Inggris dan jiwa kewirausahaan. Sehingga lulusan Bangkit akan menjadi generasi unggul yang bermanfaat bagi masyarakat.

Sementara itu Program Officer Bangkit Ilmi Barokah mengatakan, materi pada program ini dirancang untuk dapat diaplikasikan langsung di industri. Sejumlah pakar dari industri pun akan terlibat sebagai mentor di program ini. Peserta juga berkesempatan mengikuti Career Fair yang diselenggarakan Bangkit bersama sejumlah perusahaan mitra. “Apa yang sudah teman-teman pelajari di Bangkit itu bisa teman-temang langsung praktikkan,” kata Ilmi.

Baca juga: 20 Jurusan Kuliah IPS dengan Peluang Kerja dan Gaji yang Mantap
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
2 Tim Lulusan Bangkit...
2 Tim Lulusan Bangkit Bagi Tips Mengisi Waktu di Bulan Ramadan
Program Bangkit 2024...
Program Bangkit 2024 Dibatasi 4.500 Mahasiswa, Buruan Daftar
Lolos Program Bangkit,...
Lolos Program Bangkit, Mahasiswa Universitas BSI Buat Aplikasi Medify
Fresh Graduate, Ini...
Fresh Graduate, Ini Kiat dari Lulusan Bangkit Agar Cepat Direkrut Perusahaan Bonafide
Ikut Program Bangkit,...
Ikut Program Bangkit, 90% Peluang Kerja Terbuka untuk Mahasiswa
Pendaftaran Bangkit...
Pendaftaran Bangkit 2023 Batch 2 Dibuka, Tersedia Kuota untuk 4.000 Mahasiswa
4 Sertifikasi Google...
4 Sertifikasi Google untuk Buka Peluang Karier di Industri Teknologi, Mahasiswa Bisa Coba
5.000 Mahasiswa Berhasil...
5.000 Mahasiswa Berhasil Masuk Program Bangkit 2023, Calon Talenta Digital Bangsa
Mau Bekerja di Perusahaan...
Mau Bekerja di Perusahaan Teknologi Dunia? Yuk Daftar Program Bangkit
Rekomendasi
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
Layanan Kripto Global...
Layanan Kripto Global Terdampak Gangguan AWS, Indodax Tetap Aman
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
Sutradara Ingin Hapus...
Sutradara Ingin Hapus Donald Trump dari Home Alone 2, tapi Takut Diusir dari Amerika
PLN Icon Plus Perkuat...
PLN Icon Plus Perkuat Sinergi Wujudkan Tema Besar Tahun 2025
Telkom Indonesia Hadirkan...
Telkom Indonesia Hadirkan Data Center di Batam, Kapasitas Capai 54 MW
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
3 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
8 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
9 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
12 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
12 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
15 jam yang lalu
Infografis
Solidaritas Antar Anggota...
Solidaritas Antar Anggota Retak, Ini 3 Tanda Kehancuran NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved