Siap Dipakai di G20 Bali, Bus Listrik Merah Putih Diluncurkan 2 Menteri

Minggu, 13 November 2022 - 16:50 WIB
loading...
Siap Dipakai di G20...
Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim pada peluncuran Bus Listrik Merah Putih di Bali. Foto/BKHM.
A A A
JAKARTA - Kolaborasi antara perguruan tinggi dengan industri kini semakin menguat dengan adanya platform Kedaireka yang diciptakan Kemendikbudristek sebagai bagian dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka ( MBKM ). Salah satu wujudnya adalah Bus Listrik Merah Putih (BliMP).

Bus Listrik Merah Putih merupakan kendaraan listrik inisiasi bersama antara Kemendikbudristek dan PT. Industri Kereta Api (INKA) yang akan digunakan untuk kendaraan operasional pada KTT G20 di Bali.

Dalam sambutannya, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim mengapresiasi kerja sama riset antarperguruan tinggi.

Baca juga: 7 Sekolah Kedinasan Terbaik di Sulawesi Selatan, Ada Pilihanmu?

“BliMP didesain oleh anak bangsa (Indonesia) dan menggunakan komponen utama hasil penelitian dan pengembangan yang telah dikuasai oleh Indonesia,” katanya seraya mengapresiasi Universitas Gajah Mada (UGM), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Universitas Airlangga (UNAIR), dan Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar, melalui siaran pers, Minggu (13/11/2022).

“Sejak pertama kali Bapak Presiden Joko Widodo menerima presidensi G20, saya yakin bahwa ini adalah salah satu momentum terbaik bagi Indonesia untuk menunjukkan keunggulan bangsa kita dalam berbagai bidang. Termasuk salah satunya adalah bidang pendidikan. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkolaborasi dan menghasilkan karya yang membanggakan ini,” lanjutnya.

Siap Dipakai di G20 Bali, Bus Listrik Merah Putih Diluncurkan 2 Menteri


Senada dengan Mendikbudristek, Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi yang turut meluncurkan Bus Listrik Merah Putih menyampaikan rasa bangganya. “Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sangat mendukung penuh pembuatan Bus Listrik Merah Putih yang diinisiasi oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Riset dan Teknologi Kemendikbudristek,” ujar Menhub.

Baca juga: Hasil Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Periode IV Diumumkan, Cek Infonya di Sini

“Kita patut berbangga, pengembangan riset dan inovasi kendaraan listrik di lingkungan pendidikan tinggi, merupakan salah satu implementasi dari amanat Presiden Republik Indonesia dalam melakukan perencanaan dan pengembangan kendaraan listrik secara terpadu dan terintegrasi,” terangnya.

Lebih lanjut, Menhub mengatakan bahwa dengan adanya BliMP, “Kemendikbudristek telah memberikan kontribusi dan langkah nyata dalam penguatan dan pengembangan ekosistem riset serta inovasi kendaraan bermotor listrik berbasis baterai,” sebut Menhub.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1902 seconds (0.1#10.140)