Mahasiswa ITS Rancang Jembatan Gantung Futuristik dengan Kearifan Lokal

Sabtu, 24 Desember 2022 - 08:42 WIB
loading...
Mahasiswa ITS Rancang...
Tampilan Arcano Bridge, jembatan gantung yang kokoh rancangan tim Risomas Reborn dari Departemen Teknik Infrastruktur Sipil ITS. Foto/Humas ITS.
A A A
JAKARTA - Dua mahasiswa asal Departemen Teknik Infrastruktur Sipil, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember ( ITS ) merancang konsep jembatan gantung kokoh bernama Arcano Bridge. Inovasi ini menjadi solusi kerusakan jembatan sebagai penghubung jalan yang dapat mengganggu mobilitas hingga mengacaukan aktivitas masyarakat.

Mereka adalah Boy Triono Haloho dan Moch Dimas Gumilang yang tergabung dalam tim Risomas Reborn. Bertindak selaku ketua tim, Boy Triono Haloho mengatakan, ide awal pembuatan rancangan ini berasal dari keprihatinan ia dan rekannya terhadap terjadinya kerusakan pada Jembatan Gantung di Mamasa, Sulawesi Barat. Mencegah hal tersebut terulang, tim ini pun menggagas rancangan Jembatan Arcano yang lebih kokoh dengan spesifikasi material yang lebih tangguh. "Desainnya juga futuristik dan lebih unik dengan kearifan lokal," tambahnya,melalui siaran pers, Sabtu (24/12/2022).

Baca juga: 10 Jurusan Kuliah yang Dibutuhkan TNI AL, Bisa Jadi Pilihan Karier Masa Depan

Boy menjelaskan, Jembatan Arcano merupakan rancangan jembatan gantung yang memiliki bentang tengah sepanjang 100 meter, bentang kiri dan kanan masing-masing 15,4 meter. Mahasiswa asal Medan ini menyampaikan, untuk menjamin kekokohannya, jembatan penyeberangan orang ini didesain dengan baja mutu A36 dan kabel baja bermutu fy 2000 MPa. Terkait estetika arsitekturnya, pada railing jembatan ini dihiasi dengan motif Pa'tedong asal Sulawesi Selatan.

Baca juga: Tips Sukses Berkarier di Kemenhub ala Dirjen Perhubungan Udara

Selanjutnya, mahasiswa angkatan 2020 ini mengungkapkan, butuh waktu dua hari bagi tim Risomas Reborn untuk menyelesaikan rancangan tersebut mulai dari penentuan ide hingga penggambaran desain jembatan. Boy juga memaparkan bahwa nama Arcano sendiri berasal dari bahasa Sanskerta yang berarti bersinar atau dikagumi. Nama ini diberikan sekaligus sebagai harapan ketika dibangun nantinya Jembatan Arcano akan dikagumi oleh pengguna yang melewatinya.

Berkat karyanya tersebut, tim asuhan Dr Eng Yuyun Tajunnisa ini berhasil menyabet Juara II pada Lomba Konsep Rancangan Jembatan Gantung Penyeberangan Orang yang diselenggarakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), beberapa hari lalu. Terakhir, alumnus SMA Negeri 11 Medan ini berharap Jembatan Arcano akan dapat direalisasikan dan berguna untuk khalayak. "Dari segala aspek, kami yakin jembatan ini akan memudahkan masyarakat," tandasnya optimistis.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kisah Haru Pasutri Raih...
Kisah Haru Pasutri Raih Gelar Doktor Bareng di ITS, Sempat Hadapi Kebutaan
13 Rektor ITS dari Masa...
13 Rektor ITS dari Masa ke Masa, Dokter, Militer, hingga yang Diangkat Jadi Menteri
ITS Terima 1.547 Mahasiswa...
ITS Terima 1.547 Mahasiswa di SNBP 2025, Kamu Termasuk?
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
ITS Buka Prodi S1 Bioteknologi,...
ITS Buka Prodi S1 Bioteknologi, Peluang Kerja Tinggi di Industri Farmasi
ITS Buka Prodi Analitika...
ITS Buka Prodi Analitika Logistik Terapan, Prospek Kerja Menjanjikan
BINUS University Kembangkan...
BINUS University Kembangkan Perangkat Literasi dan Navigasi untuk Disabilitas Netra
Cetak Hattrick, Tim...
Cetak Hattrick, Tim Sapuangin ITS Raih Juara di Shell Eco Marathon Qatar 2025
Rekomendasi
Ahmad Dhani Pastikan...
Ahmad Dhani Pastikan Bakal Dampingi Al Ghazali di Pelaminan Bersama Maia Estianty
Boy William Rilis Reality...
Boy William Rilis Reality Show Terbaru CASH QUEENS! 9 Wanita Siap Rebutkan 300 Juta Rupiah
Dampak Buruk Sikap Inkonsisten,...
Dampak Buruk Sikap Inkonsisten, Mudah Ingkar Janji dan Tidak Istiqamah
Prabowo Sambut Wakil...
Prabowo Sambut Wakil Perdana Menteri Malaysia di Istana: Kawan Lama dari Masa Muda
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
KPK Geledah Kantor Dinas...
KPK Geledah Kantor Dinas Perumahan dan Permukiman Lampung Tengah
Berita Terkini
UTBK 2025 Dimulai Besok,...
UTBK 2025 Dimulai Besok, Perhatikan Tata Tertib Sebelum, Saat, dan Sesudah Ujian Berlangsung
47 menit yang lalu
5 Doa Mustajab Menghadapi...
5 Doa Mustajab Menghadapi UTBK 2025, Bikin Fokus, Tenang, dan Nilai Tembus Langit!
1 jam yang lalu
UTBK EduPro 2025: Kompetisi...
UTBK EduPro 2025: Kompetisi Nasional untuk Guru SMA, Dorong Profesionalisme Pengajar UTBK-SNBT di Indonesia
1 jam yang lalu
Hari Kartini, Dosen...
Hari Kartini, Dosen Sains Komunikasi MNC University Tampil di V Morning Show
8 jam yang lalu
10 Contoh Ucapan Selamat...
10 Contoh Ucapan Selamat Hari Kartini dalam Bahasa Inggris untuk Berbagai Momen
8 jam yang lalu
Pas Foto atau Pasfoto,...
Pas Foto atau Pasfoto, Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI?
9 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved