Ribuan Alumni FEB Universitas Sebelas Maret Gelar Halalbihalal dan Reuni Akbar di Jakarta

Minggu, 07 Mei 2023 - 12:51 WIB
3). Networking & Connecting melalui kegiatan jobfair, magang, sekolah yang melibatkan tempat Alumni berkarya

4). Voluntary & Charity salah satunya adalah pemberian beasiswa kepada mahasiswa FEB yang kurang mampu dan berprestasi

"Meskipun kita sudah alumni, namun kontribusi untuk Almamater dan Negara tidak boleh berhenti" pungkas Doni.

Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Rektor 4 UNS, Prof.Irwan Tri Nugroho, M.Sc, Ph.D dan Dekan FEB UNS Prof. Djoko Suhardjanto, M.Com, Ph.D

Acara Nyareng terdiri dari beberapa rangkaian, antara lain talkshow terkait Tranformasi UMKM, sharing session oleh Alumni, lomba karaoke, festival jajanan UMKM, dan ditutup dengan penampilan Reza Arthamevia melengkapi kemeriahaan acara tersebut.



KAFEB UNS Gelar Talkshow Transformasi UMKM Digital

KAFEB UNS menggelar Talkshow dengan tajuk "From Local to Global: Pelajari Rahasia Sukses Digitalisasi UMKM bersama KAFEB UNS".

Acara talkshow ini bertujuan untuk memberikan informasi dan wawasan tentang pentingnya digitalisasi sebagai enabler dalam memulai dan mengembangkan UMKM agar lebih cepat mencapai skala ekonomi yang menguntungkan.

Dengan diadakannya Talkshow ini, diharapkan alumni akan mendapatkan pandangan dan pengalaman dari para pembicara ahli di bidang digitalisasi dan pengembangan UMKM yaitu Direktur Utama Jakarta Experience Board (Novita Dewi), Founder of Batik Riana (Riana Kusuma), dan Head of Social Entrepreneurship & Incubation Division Bank BRI (Dani Wildan).

"Selain sebagai platform untuk sharing, diharapkan Talkshow ini juga dapat menjadi wadah untuk para alumni FEB yang hadir lebih khusus peserta UMKM untuk dapat melakukan networking dan mengembangkan bisnis UMKM mereka" ujar Novita Dewi, yang menjabat sebagai Direktur Utama Jakarta Experience On Board.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More