Markplus Institute dan MNC University Teken MoU Memperkuat Kolaborasi di Bidang Digital Marketing

Rabu, 31 Mei 2023 - 13:24 WIB
Menurut Jacky, meskipun perkembangan teknologi begitu pesat, humanity tetap harus berada di atas teknologi. Karena itu, menjadi manusia di dunia digital adalah tentang membangun dunia digital untuk manusia." "Manusia tidak boleh terpedaya dengan teknologi tapi dengan adanya teknologi kita mampu beradaptasi dan menggunakan semua teknologi tanpa harus mengurangi kemampuan daya pikir kita sendiri di era digital,” kata Jacky.

Jacky melanjutkan, konten dalam pemasaran digital merupakan suatu hal yang sangat penting. Pemasaran konten adalah seni menyusun pesan menarik yang memicu percakapan dinamis serta harus mempertimbangkan style dam substansi.

"Sebuah konten marketing harus mempertimbangkan beberapa hal yaitu menentukan clear objective, menentukan audiences yang jelas, membuat konten yang mudah disebarluaskan, menentukan media yang tepat, melakukan evaluasi konten marketing serta melakukan perbaikan konten," jelas Jakcy

Selanjutnya, Ketua Progam Studi Manajemen Fakultas Bisnis dan Pendidikan MNC University Rudy Tobing mengatakan program seminar hari yang membahas peran digital marketing bagi perkembangan karier mahasiswa dan sektor pendidikan di Indonesia ini sangatlah bermanfaat bagi sivitas akademika di MNC University.

"Acara ini sebagai awal dari kerjasama antara MNC University & MarkPlus Inc (MarkPlus Inc) di bidang Digital Marketing dan sertifikasi profesional," jelasnya.

Kerja sama antara Markplus Institute dan MNC University meliputi beberapa bidang, yang meliputi pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Mereka juga akan berkolaborasi dalam pengembangan kompetensi sumber daya manusia di bidang digital marketing. Selain itu, keduanya akan menyelenggarakan berbagai pelatihan, seminar, webinar, workshop, dan kegiatan ilmiah lainnya untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa serta profesional di industri digital.

Melalui penandatanganan MoU ini, MNC University menegaskan komitmennya dalam memberikan pendidikan yang berkualitas tinggi yang sesuai dengan tuntutan pasar. Dengan kolaborasi ini, MNC University akan memperkaya pengalaman belajar mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan terbaru dalam pemasaran digital, yang akan memberikan keunggulan kompetitif di dunia kerja.

Dalam acara ini, MNC University menunjukkan komitmennya untuk terus berinovasi dan menjalin kemitraan strategis dengan lembaga ternama seperti Markplus Institute. Hal ini menunjukkan bahwa MNC University adalah pilihan yang tepat bagi calon mahasiswa yang ingin mengikuti pendidikan sarjana yang relevan dengan tren industri dan teknologi terkini.

Dengan penandatanganan MoU ini, Markplus Institute dan MNC University telah membuka jalan bagi kolaborasi yang saling menguntungkan dalam menghadapi tantangan digital marketing di masa depan. Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi dunia pendidikan dan industri pemasaran digital di Indonesia.
(zik)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More