3 Alasan Pentingnya Literasi Digital dan Dukungan dari Pasangan Politik Ganjar Pranowo – Mahfud MD dengan Tindakan Nyata

Jum'at, 20 Oktober 2023 - 14:36 WIB
Sementara itu, Calon Presiden Ganjar Pranowo juga menekankan pentingnya literasi digital dan mengajak masyarakat dari berbagai lapisan elemen untuk memahami hal tersebut. Ganjar mengungkapkan hal itu ketika mengisi Seminar Nasional tentang Literasi dan Keberadaban di Era Digital di ruang seminar Perpustakaan UGM, Kamis (25/5/2023).

Menurutnya Ganjar, literasi digital dapat meningkatkan kemampuan individu untuk berpikir lebih kritis dalam memahami dan memilah informasi yang lebih valid. Ia juga menekankan bahwa literasi digital yang tinggi akan memperbaiki imajinasi masyarakat ke depan, dengan lebih banyak membaca dan mendapatkan pengetahuan yang berkualitas.

“Literasi digital yang tinggi maka imajinasi masyarakat akan semakin baik ke depan, banyak membaca, banyak mendapatkan ilmu pengetahuan yang bagus. Kondisinya sedikit orang yang suka membaca, maka ebook harus lebih diperbanyak,” kata Ganjar.

Selain itu, Calon Presiden Ganjar juga menambahkan bahwa peningkatan literasi pada anak harus dimulai sejak dini, dengan cara menanamkan kebiasaan membaca buku atau mencari sumber informasi yang valid.

Dia menekankan bahwa untuk mengajak anak melibatkan diri dalam literasi, orang tua perlu memberikan contoh dan menciptakan kebiasaan bersama, yang sebaiknya ditanamkan sejak usia dini.
(nnz)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More