Politeknik Sahid Jakarta Siapkan Lulusan Menjadi Katalisator Pariwisata

Jum'at, 22 Desember 2023 - 21:00 WIB
Sidang Terbuka Senat Politeknik Sahid di Acara Tunggal Wisuda ke-38 TA 2022/2023. Foto/Istimewa.
JAKARTA - Sebagai kampus yang menciptakan orang-orang profesional di dunia pariwisata , Politeknik Sahid Jakarta menyiapkan para lulusannya untuk menjadi katalisator pertumbuhan dan pengembangan sektor pariwisata.

Demikian disampaikan Derinta Entas, Direktur Politeknik Sahid dalam Sidang Terbuka Senat Politeknik Sahid di Acara Tunggal Wisuda ke-38 TA 2022/2023, Sarjana Terapan Pariwisata, Ahli Madya Pariwisata, dan Ahli Pratama Pariwisata, Jakarta, Kamis, 21 Desember 2023 di Puri Agung Convention Hall Grand Sahid Jaya Jakarta.

“Para lulusan tahun ini di harapkan dapat menjadi profesional yang unggul, mampu berdaya saing di dunia industri dan menjadi katalisator untuk pertumbuhan dan pengembangan sektor pariwisata,” kata Derinta Entas usai acara wisuda, dalam keterangan resmi, Jumat (22/12/2023).

Baca juga: Politeknik Perkeretaapian Indonesia Kemenhub, Begini Jalur Pendaftaran Beserta Jurusannya



Diketahui Politeknik Sahid merupakan perguruan tinggi vokasi yang bernaung di bawah Yayasan Kesejahteraan Pendidikan dan Sosial Sahid Jaya, selanjutnya disebut Yayasan Sahid Jaya (YSJ). Selama 40 tahun Politeknik Sahid selalu berupaya menjadi Center of Excellence dalam mencetak tenaga profesional di bidang pariwisata yang berwawasan global.

Sejalan dengan visi “Menjadikan Politeknik Sahid sebagai trend setter Pendidikan Tinggi Vokasi berbasis industri yang unggul, berbudaya, religius dan memiliki daya saing tingkat nasional dan internasional Tahun 2030”.

Event wisuda ke-38 ini merupakan bagian dari rangkaian Sidang Terbuka Senat Politeknik Sahid yang diadakan secara terbuka. Wisuda ke-38 Politeknik Sahid kali ini mengusung kebudayaan Papua, dengan Tema “Kontribusi Entrepreneur Generasi Z dalam Menjawab Tantangan Pembangunan Pariwisata di Masa Depan”.

Baca juga: Pendidikan Vokasi Harus Mampu Menjawab Tantangan Dunia Kerja Masa Depan

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More