Kemendikbudristek Buka Seri Perdana Bimtek Pengajaran BIPA di Luar Negeri
Sabtu, 22 Mei 2021 - 13:13 WIB
“Kami berterima kasih kepada KBRI London, KBRI Bern, KBRI Madrid, KBRI Berlin, dan KJRI Istanbul yang sudah memfasilitasi bimtek ini sebagai bentuk kerja sama yang saling menguntungkan karena ketika suatu program akan bertahan, maka itu akan menjadi legasi bahwa kita sudah membuat program yang bagus untuk diteruskan oleh para perwakilan kita,” tutur Aminudin.
Plt. Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra Dora Amalia melaporkan, kegiatan ini dilaksanakan secara daring pada 19-21 Mei 2021. Narasumber terdiri atas pakar dan praktisi pengajaran BIPA, pakar bahasa, dan pakar sastra yang akan menyampaikan materi terkait metodologi pengajaran BIPA, tata bahasa Indonesia dalam pengajaran BIPA dan sastra Indonesia dalam pengajaran BIPA.
Dora mengatakan, bimtek seri perdana ini diikuti oleh 44 peserta dari lima negara di Eropa dengan perincian, Inggris (13 peserta), Jerman (18 peserta), Spanyol (2 peserta), Swiss (4 peserta), dan Turki (3 orang). Dan untuk seri selanjutnya, bimtek bagi pengajar lokal BIPA di Papua Nugini akan dilaksanakan pada tanggal 24—26 Mei 2021.
Plt. Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra Dora Amalia melaporkan, kegiatan ini dilaksanakan secara daring pada 19-21 Mei 2021. Narasumber terdiri atas pakar dan praktisi pengajaran BIPA, pakar bahasa, dan pakar sastra yang akan menyampaikan materi terkait metodologi pengajaran BIPA, tata bahasa Indonesia dalam pengajaran BIPA dan sastra Indonesia dalam pengajaran BIPA.
Dora mengatakan, bimtek seri perdana ini diikuti oleh 44 peserta dari lima negara di Eropa dengan perincian, Inggris (13 peserta), Jerman (18 peserta), Spanyol (2 peserta), Swiss (4 peserta), dan Turki (3 orang). Dan untuk seri selanjutnya, bimtek bagi pengajar lokal BIPA di Papua Nugini akan dilaksanakan pada tanggal 24—26 Mei 2021.
(mpw)
tulis komentar anda