Inilah Hak dan Kewajiban Siswa di Sekolah

Kamis, 24 Maret 2022 - 18:14 WIB
Sejumlah siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) mengikuti pembelajaran tatap muka terbatas di sekolahnya. Foto/Dok/SINDOnews
JAKARTA - Tahukah anda apa saja hak dan kewajiban siswa di sekolah? Hak siswa di sekolah adalah segala sesuatu yang harus diperoleh di sekolah. Sementara itu, kewajiban siswa di sekolah adalah segala sesuatu yang harus dilakukan menurut aturan yang berlaku. Kewajiban dan hak harus dilaksanakan dengan seimbang agar tidak terjadi ketimpangan.

Siswa merupakan bagian dari warga sekolah , sehingga tak luput dari kewajiban. Kewajiban-kewajiban tersebut harus dilaksanakan agar dapat memperoleh hak. Apabila kewajiban-kewajiban tersebut tidak dilaksanakan atau dipatuhi, maka siswa akan mendapatkan sanksi dari sekolah. Lantas, apa saja hak dan kewajibab siswa di sekolah? Dilansir dari laman resmi Yayasan BPK Penabur, berikut ulasannya.



- Hak siswa di sekolah



1. Memperoleh ilmu pengetahuan dari guru kompeten

Sekolah terbaik tentu saja merupakan tempat terbaik bagi siswa untuk belajar dan menimba ilmu. Di sekolah, anak-anak memperoleh pengetahuan yang berbeda dari mata pelajaran yang berbeda, tergantung pada tingkatan sekolah. Siswa berhak dididik oleh guru yang berkualitas untuk menjadi pembelajar yang cerdas. Jika tidak ada guru yang datang, anak berhak bertanya kepada staf atau guru lain untuk meminta guru pengganti jika memungkinkan.

2.Bertanya kepada guru apabila ada materi yang tidak dipahami

Jika siswa mendapati materi yang tidak dimengerti, siswa boleh bertanya kepada guru yang bersangkutan, dan guru harus menjelaskan materi hingga anak memahaminya. Sebagai seorang murid, anak berhak menanyakan kembali materi yang ia tidak pahami, dan mendapatkan bimbingan tambahan.

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More