Mengenal Blocking Time di UTBK dan Strategi Menaklukkannya

Senin, 16 Mei 2022 - 16:11 WIB
Dengan strategi yang tepat, kalian bisa menaklukan blocking time UTBK dengan baik dan efektif. Bagaimana strateginya? Dikutip dari laman resmi Ruangguru, berikut ini ulasannya.

1. Berlatih melakukan tryout dengan durasi yang sama dengan ujian untuk membiasakan diri mengelola pressure dan menjaga konsentrasi kalian selama mengerjakan ujian berjam-jam tanpa jeda.

2. Pastikan kalian tidak menghabiskan waktu di beberapa soal saja dan set secara mandiri batas waktu pengerjaan maksimal per butir soal. Hal ini penting agar kalian tidak hanya terpaku pada satu soal dan bisa segera berpindah ke soal lain

3. Hindari menumpuk soal untuk ditebak di akhir, langsung putuskan untuk menebak atau tidaknya sebelum berpindah ke soal selanjutnya

Baca juga: UTBK 2022 Dimulai Besok, Simak Ketentuan yang Berlaku di Unpad

4. Apabila masih ragu dengan jawaban di suatu soal, manfaatkan fitur menandai “ragu-ragu” pada soal tersebut

5. Set alokasi waktu tersendiri di akhir untuk mereview ulang soal yang masih ragu

Hindari Menebak Soal UTBK

Di UTBK nanti, memang tidak ada sistem pengurangan nilai untuk soal yang salah. Namun, sebaiknya kalian jangan asal menjawab soal. Soalnya, LTMPT punya sistem yang bisa mendeteksi apakah peserta menjawab soal dengan sungguh-sungguh atau sekadar menebak.

Sistem akan mengecek dari seberapa cepat/lambat peserta mengisi soal. Memang, aturan ini tidak dituliskan secara gamblang di peraturan pelaksanaan UTBK. Tapi, ini yang gawat: dalam tipe ujian seperti ini, biasanya sistem akan secara otomatis menganulir jawaban yang terindikasi sebagai “jawaban tebakan”.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More