Bangga! 3 Mahasiswa Esa Unggul Wakili Indonesia di Sea Games 2023 Cambodia

Jum'at, 05 Mei 2023 - 15:47 WIB
loading...
Bangga! 3 Mahasiswa...
Universitas Esa Unggul (UEU) mengirimkan 3 atlet untuk membela Indonesia di perhelatan SEA Games 2023 Cambodia. Foto/Dok/UEU
A A A
JAKARTA - Rasa bangga dan bahagia teruntuk Universitas Esa Unggul (UEU) yang melahirkan atlet- atlet untuk membela Indonesia di perhelatan SEA Games 2023 Cambodia.

Kali ini 3 Mahasiswa Esa Unggul memperkuat kontingen Indonesia pada pesta olahraga multi event paling bergengsi di Kawasan Asia tenggara yang dimulai pada 5-17 Mei mendatang.



Adapun nama–nama Atlet Esa Unggul yang mewakili Indonesia di Sea Games 2023 Cabang Olahraga Karate ialah: Dian Monica dalam Kategori pertandingan kelas kata beregu putri, Sandy Firmansyah dalam Kategori pertandingan kelas kumite -84kg putra dan kumite beregu putra dan Dessynta R Banurea dalam Kategori kelas pertandingan kumite +68kg putri dan kumite beregu putri. Ketiga Mahasiswa Esa Unggul itu akan berlaga pada 6 -8 Mei 2023 di Kamboja.

Ketiga Mahasiswa Esa Unggul ini ternyata merupakan Atlet Naiosnal yang sebelumnya telah mempersembahkan banyak medali untuk Indonesia. Diketahui Merak telah menyumbangan beberapa medali di perhelatan Sea Games tahun lalu di Vietnam dengan Cabang Olahraga karate.

Rektor Universitas Esa Unggul Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., ST., MBA., IPU, ASEAN Eng., mengaku sangat bangga atas terpilihnya ketiga mahasiswa Esa Unggul bersama dengan kontingen atlet nasional dalam mewakili Indonesia pada pesta olahraga ASEAN SEA Games 2023 di Kamboja.



Arief berharap ketiga mahasiswa Esa Unggul mampu memberikan prestasi yang terbaik untuk Indonesia dan bisa memberikan nama baik untuk Esa Unggul.

“Saya sampaikan rasa bangga saya dan segenap Civitas UEU atas keberhasilan para mahasiswa UEU yang sudah dapat Mewakili nama bangsa negara dan Universitas Esa Unggul tentunya di ajang SEA Games, Kita akan mendorong dan mendukung para mahasiswa untuk terus berprestasi baik skala nasional maupun internasional,” terangnya.

Arief pun menuturkan Universitas Esa Unggul selalu mendorong para mahasiswa untuk terus berprestasi baik di bidang akademik maupun non akademik, semoga dengan hal ini Atlet – atlet Esa Unggul agar lebih bersemangat untuk meraih prestasi demi prestasi baik Nasional maupun Internasional dan memotivasi mereka.

“Jadilah penerus masa depan Indonesia yang adaptif dan berkualitas yang mampu bersaing dengan Negara – Negara lain,” tutupnya.

Dirinya pun berharap seluruh Civitas Esa Unggul dan seluruh penduduk Indonesia mendukung seluruh Atlet – Atlet Indonesia yang berjuang di Sea Games 2023. Semoga Indonesia menjadi yang terbaik di tahun ini dan tahun–tahun yang akan datang.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
HIMA LETS MNC University...
HIMA LETS MNC University Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan dengan Aksi Berbagi Takjil
KIP Kuliah untuk 544.000...
KIP Kuliah untuk 544.000 Mahasiswa Sudah Ditransfer, Begini Cara Ceknya
Lebih dari 1 Juta Mahasiswa...
Lebih dari 1 Juta Mahasiswa akan Terima KIP Kuliah di Tahun Ini
Teuku Riefky Ajak Mahasiswa...
Teuku Riefky Ajak Mahasiswa FEB UI Kolaborasi di Sektor Ekonomi Kreatif
Rekomendasi
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
Arus Balik Lebaran 2025,...
Arus Balik Lebaran 2025, ASDP Berlakukan Single Tiket Mulai Besok Malam
H+2 Lebaran, Pelabuhan...
H+2 Lebaran, Pelabuhan Bakauheni Mulai Ramai Padati Penumpang ke Pulau Jawa
5 Fakta Menarik Ray...
5 Fakta Menarik Ray Sahetapy, Aktor Senior yang Meninggal di Usia 68 Tahun
10 Negara Terkecil di...
10 Negara Terkecil di Dunia, Mayoritas Luasnya Lebih Kecil Dibandingkan Ukuran New York
Volume Kendaraan di...
Volume Kendaraan di GT Kalikangkung Tembus 25.000 Kendaraan Malam Ini
Berita Terkini
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
11 jam yang lalu
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
13 jam yang lalu
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
16 jam yang lalu
Profil Pendidikan Ray...
Profil Pendidikan Ray Sahetapy, Aktor Legendaris Indonesia
19 jam yang lalu
FKH Unair Masuk 100...
FKH Unair Masuk 100 Besar Dunia di QS WUR 2025: Satu-Satunya di Indonesia!
21 jam yang lalu
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
21 jam yang lalu
Infografis
3 Kapal Perusak Tipe...
3 Kapal Perusak Tipe 055 China Berlatih di Berbagai Wilayah Laut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved