Kukuhkan Ratusan Guru Profesional, Rektor UIN Jakarta Sampaikan Pesan Ini

Minggu, 07 Mei 2023 - 22:39 WIB
loading...
Kukuhkan Ratusan Guru Profesional, Rektor UIN Jakarta Sampaikan Pesan Ini
Rektor UIN Jakarta, Prof. Asep Saepudin Jahar MA Ph.D. Foto/Dok/UIN Jakarta
A A A
JAKARTA - Rektor UIN Jakarta , Prof. Asep Saepudin Jahar MA Ph.D mengukuhkan 451 guru profesional program Pendidikan Profesi Guru (PPG) FITK UIN Jakarta.

Terkait itu, Rektor berpesan agar para guru mendidik dengan berorientasi pembangunan karakter peserta didik, menjadi figur postif bagi anak didik, dan memahami tugas guru sebagai ladang dedikasi kebaikan.



Pengukuhan ke-451 guru profesional yang dilakukan Rektor Asep dilakukan di Gedung Syahida Inn, Kampus II UIN Jakarta, Minggu (7/5/2023).

Para guru profesional yang dilantik merupakan para pendidik guru Pendidikan Agama Islam atau madrasah berbagai daerah yang berhasil melewati program PPG FITK UIN Jakarta bekerjasama dengan Ditjen Pendis Kementerian Agama RI.

Dalam sambutannya, Rektor Asep menyampaikan selamat atas keberhasilan para guru melewati pendidikan profesionalnya sebagai seorang guru.



“Saya menyampaikan selamat kepada bapak ibu semua yang telah melewati masa pendidikannya sehingga berhasil menjadi guru profesional,” ucapnya.

Selanjutnya Rektor mengingatkan para guru untuk mendidik murid dengan lebih menekankan pembangunan karakter dan semangat mereka, termasuk selalu memberikan apresiasi positif.

Berkaca pada masa kecilnya saat belajar di bangku sekolah dasar, Rektor Asep mengenang para guru sebagai pendidik yang menyenangkan dengan tidak semata menekankan penguasaan seluruh materi pelajaran. “Guru-guru memperlakukan kami tidak dalam konteks materi,” kenangnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1193 seconds (0.1#10.140)