Bisa Belajar di UI Sebelum Lulus SMA, Ini Tata Cara Pendaftaran Program Pre-University

Selasa, 03 Oktober 2023 - 13:48 WIB
loading...
A A A
Ia menambahkan, “Kemudian yang bersangkutan ternyata diterima sebagai mahasiswa baru di F. Psi UI melalui jalur apa pun (SNBP/SNBT/SIMAK UI), dan karena ia sudah lulus mata kuliah Pre-U Penulisan Ilmiah, maka ia hanya perlu mentransfer kredit yang diperoleh dan tidak perlu mengambil mata kuliah penulisan ilmiah lagi.

Hal ini berlaku untuk mata kuliah Pre-U lainnya yang telah ditabung. Mata kuliah Pre-U yang ditawarkan melalui CIL UI akan terus bertambah, sehingga kelak tabungan kredit melalui Pre-U dapat mempersingkat masa studi dan mempercepat kelulusan pada program studi yang diminatinya,” kata Astha. Lebih lanjut Astha mengatakan UI berkomitmen membuka akses pendidikan tinggi bagi seluruh negeri melalui program Pre-U ini.

Tata Cara Mengikuti Pre-University UI


1. Calon peserta mengunjungi website CIL untuk melihat informasi terkait pendaftaran Pre- U melalui laman https://cil.ui.ac.id/
2. Pada website CIL, calon peserta bisa mendapatkan informasi berupa daftar mata kuliah yang tersedia sebagai mata kuliah Pre-U (Mata Kuliah Pre-U diawali dengan kata Pre-University 2023/2024 sebelum judul mata kuliah)
3. Calon peserta mengunduh dan mengisi berkas kesanggupan mengikuti program Pre-U yang terdapat di tajuk/headline website CIL (Surat tersebut hanya bisa ditujukan untuk program Pre – U)
4. Calon peserta mendaftar di website ILISt dengan cara klik tombol daftar di sebelah tombol “Download surat penyelenggaraan Pre-U”
5. Pada saat calon peserta mengklik tombol daftar, calon peserta akan memasuki website CIL https://cil.ui.ac.id/marketplace/login kemudian, lakukan pembuatan akun ILISt dengan ‘Daftar Sebagai Mahasiswa Non-UI’.
6. Calon peserta mengisikan nama, alamat email, password, nama Universitas/PT [untuk nama universitas/PT mohon untuk memilih _Umum_(Non- Mahasiswa)] dan klik buat akun

Baca juga: Mengenal PISM ITB, Kuliah S1-S2 Hanya 5 Tahun dan Tersedia Beasiswa GTA

7. Setelah membuat akun, calon peserta bisa langsung melakukan login dengan akun yang telah dibuat
8. Untuk melakukan pendaftaran program Pre-U, calon peserta perlu mengisikan info profil terlebih dahulu dengan tujuan untuk mendaftar sebagai peserta dari program Pre-U
9. Setelah calon peserta mengisikan info profil, klik program MBKM UI yang terdapat pada sebelah kiri, kemudian klik pada menu bagian ‘Pertukaran Mahasiswa’ untuk melakukan pendaftaran Mata Kuliah Pre-U.

Pada saat melakukan pendaftaran Mata Kuliah Pre-U, dimohon untuk mengunggah berkas pendaftaran Pre-U yang sebelumnya sudah diisi, lalu klik kirim berkas pendaftaran.

Jika peserta sudah melakukan pendaftaran sebagai peserta Mata Kuliah Pre-U, CIL UI akan memberikan akun idols.ui.ac.id sebagai kelas pembelajaran Pre-U. Informasi selengkapnya mengenai program Pre-U silakan kunjungi website CIL pada tautan cil.ui.ac.id dan Instagram CIL @ui.cil.
(nnz)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2143 seconds (0.1#10.140)