Asesmen Diagnostik Dinilai Penting untuk Peningkatan Capaian Belajar Siswa

Minggu, 03 Desember 2023 - 12:31 WIB
loading...
A A A
Wakil Rektor Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) Bahrul Hayat dalam paparannya mengatakan, kemajuan belajar akan menjadi masa depan asesmen pendidikan, dan pendekatan ini akan memudahkan kita untuk mengimplementasikan anjuran untuk melakukan pengajaran di tingkat yang sesuai (teach at the right level).

Dalam presentasinya yang membahas secara luas mengenai tren dalam asesmen pendidikan, Bahrul mejelaskan bahwa asesmen yang terpusat pada murid, asesmen multi-sumber, serta asesmen multi-format sebagai beberapa pendekatan informatif yang dapat dimanfaatkan oleh guru serta pembuat kebijakan untuk mendapatkan gambaran yang lebih baik mengenai pembelajaran di sekolah.

Sementara itu Prof Awaluddin Tjalla selaku ketua panitia ICERE ke-3 sekaligus ketua HEPI UKD Jabodetabek dan koordinator Program Studi S3 PEP Program Pascasarjana UNJ mengatakan, kegiatan ini diharapkan memberikan kontribusi guna menjawab tantangan pendidikan pascapandemi.

Selain itu dia menambahkan, melalui kegiatan ini artikel peserta yang terpilih dalam ICERE III akan diterbitkan di Jurnal Pengukuran dan Psikologi Pendidikan Indonesia (JP3I) terindeks Scopus.
(nnz)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3308 seconds (0.1#10.140)