6 SMA Terbaik di Kota Bogor Selama 6 Tahun Berturut-turut Berdasarkan Indeks IIUN

Rabu, 29 Mei 2024 - 11:39 WIB
loading...
6 SMA Terbaik di Kota...
SMAN 1 Bogor menjadi salah satu SMA terbaik di Kota Bogor berdasarkan indeks Integritas Ujian Nasional (IIUN) yang bisa dijadikan acuan daftar PPDB 2024. Foto/Ist
A A A
BOGOR - Ini daftar 6 SMA terbaik di Kota Bogor selama 6 tahun berturut-turut berdasarkan Indeks Integritas Ujian Nasional (IIUN). Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) semua jenjang termasuk SMA tahun ajaran 2024/2025 dijadwalkan akan dimulai Juni 2024.

Bagi kamu warga Kota Bogor Jawa Barat, setidaknya terdapat enam SMA dengan Indeks IIUN terbaik selama enam tahun berturut-turut yang bisa dijadikan referensi untuk memilih sekolah. Sekolah mana saja? Artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

6 SMA Terbaik di Kota Bogor Selama 6 Tahun Berturut-turut Berdasarkan IIUN


1. SMA Regina Pacis Bogor


Rerata IIUN : 96.69

2. SMAN 1 Bogor


Rerata IIUN : 95.80

3. SMAN 3 Bogor


Rerata IIUN : 95.47

4. SMAN 2 Bogor


Rerata IIUN : 94.82

5. SMAN 6 Bogor


Rerata IIUN : 93.63

6. SMAN 5 Bogor


Rerata IIUN : 92.98


Mengenal Indeks Integritas Ujian Nasional


Indeks Integritas Ujian Nasional (IIUN) merupakan indeks yang menggambarkan tingkat kejujuran pelaksanaan UN. Rentang IIUN 100 sampai 0. IIUN 100 berarti dalam melaksanakan UN, sekolah 100% tidak melakukan kecurangan sama sekali. Indeks integritas 80 berarti terdapat 20% indikasi kecurangan saat pelaksanaan UN.

IIUN dinilai secara berkelompok, bukan secara individu. Satu kelompok itu awalnya dinilai perkelas, lalu dilihat lagi persekolah. Pola penilaian IIUN akan terlihat melalui jawaban para siswa di dalam satu kelas. Tempat duduk para siswa pun akan diperhatikan, apakah jawaban mereka memiliki pola atau tidak.

Jalur PPDB 2024/2025


1. Jalur zonasi


Jalur ini diprioritaskan bagi siswa yang berdomisili dekat dengan sekolah pilihan. Kuota zonasi mencapai minimal 80% dari total daya tampung.

2. Jalur afirmasi


Jalur khusus bagi siswa dari keluarga kurang mampu, berkebutuhan khusus, dan prestasi. Kuota afirmasi 15% dari keseluruhan daya tampung sekolah.

3. Jalur perpindahan tugas orang tua


Jalur ini diperuntukkan bagi siswa yang orang tuanya mendapatkan mutasi kerja sehingga harus pindah domisili.

4. Jalur prestasi


Jalur ini diberikan kepada siswa yang memiliki prestasi akademik maupun non-akademik di bidang olahraga, seni, dan lainnya.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2310 seconds (0.1#10.140)