Lowongan CPNS 2024 di TVRI, Ini 13 Jurusan SMA/SMK yang Dibutuhkan

Senin, 09 September 2024 - 09:00 WIB
loading...
Lowongan CPNS 2024 di...
TVRI nasional menjadi salah satu instansi pemerintah yang membuka formasi di pendaftaran CPNS 2024 untuk lulusan SMA/SMK. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini info 13 jurusan SMA/SMK yang dibutuhkan lowongan CPNS 2024 di TVRI Nasional. TVRI nasional menjadi salah satu instansi pemerintah yang membuka formasi di pendaftaran CPNS 2024.

Pendaftaran CPNS TVRI Nasional 2024 bisa dimanfaatkan oleh lulusan SMA/SMK, D3, D4 hingga S1. Formasi CPNS TVRI nasional terbuka untuk 72 jurusan D4 dan S1, sebanyak 44 jurusan D3 dan 13 jurusan SMA/SMK. Artikel kali ini khusus membahas daftar 13 jurusan SMA/SMK yang dibutuhkan di lowongan CPNS 2024 di TVRI Nasional, simak ya!

13 Jurusan SMA/SMK yang Dibutuhkan di Lowongan CPNS 2024 di TVRI


Dilansir dari laman CASN Kominfo, Minggu (8/9/2024) pelamar yang lolos CPNS TVRI Nasional 2024 akan ditempatkan di sejumlah daerah.

Seperti TVRI Stasiun Aceh, Bali, Bangka Belitung, DKI Jakarta, Gorontalo, Jambi, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kepulauan Riau, Maluku, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua Barat, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Sumatera Utara.

Pada CPNS TVRI Nasional 2024, lulusan SMA/SMK yang mau mendaftar masih ada kesempatan karena pendaftaran baru akan ditutup pada 10 September besok.

Lulusan SMA/SMK yang mau mendaftar di CPNS TVRI Nasional 2024 untuk mengisi formasi Asisten Teknisi Siara Pemula. Rentang gaji yang bakal diperoleh jika lolos menjadi Asisten Teknisi Siaran Pemula adalah sebesar Rp4.000.000 hingga Rp4.266.000.


13 Jurusan SMA/SMK yang Dibutuhkan CPNS 2024 di TVRI


1. SMA IPA

2. SMK Multimedia

3. SMK Rekayasa Perangkat Lunak

4. SMK Teknik Audio Video

5. SMK Teknik Elektro

6. SMK Teknik Elektronika

7. SMK Teknik Informatika

8. SMK Teknik Instalasi Listrik

9. SMK Teknik Komputer dan Informatika

10. SMK Teknik Komputer dan Jaringan

11. SMK Teknik Listrik

12. SMK Teknik Mesin

13. SMK Teknik Telekomunikasi

Jurusan Lain yang Bisa Daftar


D3 Kearsipan

D4 Animasi

D4 Manajeman Produksi Siaran

S1 Jurnalistik
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1685 seconds (0.1#10.140)