Perkuat Tata Kelola Unit Usaha Pasca PTNBH, UNJ Studi Banding ke UB

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:05 WIB
loading...
Perkuat Tata Kelola...
UNJ melakukan studi banding terkait tata kelola kelembagaan unit usaha Universitas Brawijaya (UB). Foto/UNJ.
A A A
JAKARTA - Universitas Negeri Jakarta (UNJ) melakukan studi banding terkait tata kelola kelembagaan unit usaha Universitas Brawijaya (UB), Malang, Jawa Timur. Kegiatan studi banding UNJ ke UB ini dalam rangka memperkuat tata kelola unit usaha UNJ pasca menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH) pada 14 Agustus 2024 lalu.

Studi banding UNJ dihadiri oleh Prof. Komarudin selaku Rektor UNJ, Prof. Muchlas Suseno selaku sekretaris rektor, Widya Paramita selaku Kepala Badan Pengelola Usaha (BPU), Terrylina Arvinta Monoarfa selaku sekretaris BPU, Ahmad Tarmiji Alkhudri selaku staf khusus rektor, dan Syaifudin selaku sekretaris Edura.

Baca juga: UNJ Wisuda 3.906 Mahasiswa, Rektor: Selamat Berjuang di Masyarakat

Prof. Komarudin mengatakan bahwa pada 14 Agustus 2024 lalu, UNJ ditetapkan menjadi PTNBH. Pasca UNJ menjadi PTNBH, maka UNJ harus mencari sumber pendapatan melalui unit usaha yang dibentuk. "Kita sengaja memilih studi banding ke UB karena kampus ini salah satu kampus terbaik di Jawa Timur dalam tata kelola unit usaha PTNBH," katanya, melalui siaran pers, Kamis (17/10/2024).

Dia mengatakan, UB memiliki banyak unit usaha yang dapat memperkokoh sumber pendapatan bagi UB sebagai PTNBH. Untuk itu UNJ studi banding ke UB dalam rangka memperkuat tata kelola unit usaha yang terkait dengan usaha kampus.

"Diharapkan tata kelola unit usaha di UNJ dapat menjadi income generating bagi UNJ dalam rangka mendukung kemandirian dan otonomi kampus sebagai PTNBH," ungkap Prof. Komarudin.

Sementara itu Prof. Widodo selaku Rektor UB mengatakan bahwa dalam unit usaha di UB pada prinsipnya agar uang yang masuk tidak keluar. Maka UB pun maksimalkan perputaran pendapatan UB hanya di lingkungan kampus saja sehingga pendapatan UB bisa terus bertambah.

"Dan yang paling penting PTNBH jangan sampai mengurangi take home pay dan atau pajak, karena ini nanti akan ada dinamikanya. Saya yakin UNJ dapat mengelola unit usahanya sebagai PTNBH secara maksimal dan dapat menghasilkan sumber pendapatan bagi kampus," ungkap Prof. Widodo.

Sementara itu Prof. Imam Santoso selaku Wakil Rektor Bidang Akademik UB mengatakan bahwa unit usaha UB ini di bawah tata kelola Badan Pengelola Usaha (BPU), dan BPU ini di bawah langsung koordinasi dengan Rektor.

Dengan banyaknya mahasiswa UB yang mencapai sekitar 70 ribuan ini dengan segala kebutuhannya selama studi, maka ini secara langsung menjadi potensi pendapatan bagi UB selain pemasukan UKT. Untuk itu segala unit usaha UB dengan segala jenis usahanya ini diharapkan dapat berkontribusi terhadap pendapatan UB.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
UNJ Siap Perkuat Talenta...
UNJ Siap Perkuat Talenta Atlet Muda Tenis Meja Indonesia Menuju Olimpiade 2030
Ubedillah Badrun Dicopot...
Ubedillah Badrun Dicopot dari Koorprodi Pendidikan Sosiologi, UNJ: Tidak Ada Pemecatan
Persiapan Daftar SNBP...
Persiapan Daftar SNBP 2025, Ini 17 Prodi di UNJ yang Daya Tampungnya di Bawah 20 Kursi
Pejuang SNBP 2025, Ini...
Pejuang SNBP 2025, Ini Daya Tampung Program Studi di UNJ
Sekolah Pascasarjana...
Sekolah Pascasarjana UNJ Terima Mahasiswa China di Kelas Internasional 2025
Dosen Brawijaya Ciptakan...
Dosen Brawijaya Ciptakan Alat Pengelolaan Hutan Berbasis AI, Mampu Mitigasi Kebakaran dan Banjir
Menuju Kelas Dunia,...
Menuju Kelas Dunia, UNJ Grand Launching Status PTN BH
Sekolah Pascasarjana...
Sekolah Pascasarjana UNJ Raih Predikat Terbaik Pengelolaan PPG Tingkat Nasional
5 Universitas di Kota...
5 Universitas di Kota Malang yang Masuk Peringkat Dunia, Tempat Studi Favorit Camaba
Rekomendasi
Nggak Cuma Sibuk Bermedsos,...
Nggak Cuma Sibuk Bermedsos, Warganet Ternyata Juga Doyan Jajan Aplikasi di Google Play
Harga Beras di 3 Negara...
Harga Beras di 3 Negara Tetangga Hampir Rp100 Ribu per Kg, Mentan Amran: Indonesia Stabil
Pendiri Animal Hope...
Pendiri Animal Hope Shelter Divonis 3 Bulan, JPU Kejari Tangerang Ajukan Banding
Libur Lebaran Makin...
Libur Lebaran Makin Seru! Tur & Aktivitas Diskon s.d Rp100.000
Robohkan Firewall Besar...
Robohkan Firewall Besar China, Aktivis Wuhan Cari Suaka ke Belanda
Daftar Rest Area Tol...
Daftar Rest Area Tol Trans Jawa untuk Mudik Lebaran Tahun 2025
Berita Terkini
MNC University dan Poltek...
MNC University dan Poltek Harber Jalin Kerja Sama Strategis
4 jam yang lalu
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta...
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta Berhasil Diterima di 13 Kampus Top Dunia
4 jam yang lalu
10 Prodi Unand dengan...
10 Prodi Unand dengan Keketatan Tertinggi di SNBP 2025, Intip Prospek Kerjanya
5 jam yang lalu
Universitas Matana Berikan...
Universitas Matana Berikan Beasiswa Khusus bagi Peserta SNBP 2025
20 jam yang lalu
UI Jadi Universitas...
UI Jadi Universitas Terbaik ke-4 di Asia Tenggara Versi EduRank 2025
22 jam yang lalu
BPK Penabur Jakarta...
BPK Penabur Jakarta Dorong Pembelajaran Holistik Lewat Spirit of Challenge 2025
22 jam yang lalu
Infografis
Terjebak Perangkap,...
Terjebak Perangkap, Harimau Sumatera Dievakuasi ke Bukittinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved