Abdul Muti Ungkap Alasan Prabowo Tunjuk Jadi Menteri: Agar Awet Muda Mengurusi Anak Sekolah

Senin, 21 Oktober 2024 - 14:07 WIB
loading...
Abdul Muti Ungkap Alasan...
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Muti mengungkapkan ke publik apa alasan Presiden RI, Prabowo Subianto menunjuknya sebagai salah satu menteri di Kabinet Merah Putih. Foto/Ari Sandita Murti.
A A A
JAKARTA - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti mengungkapkan ke publik apa alasan Presiden Prabowo Subianto menunjuknya sebagai salah satu menteri di Kabinet Merah Putih . Abdu Mu'ti menggantikan Nadiem Anwar Makarim sebagai Mendikbduristek.

"Saya kira pak Presiden Prabowo memilih saya sebagai Menteri Pendidikan Dasar Menengah karena mungkin pertimbangan usia, karena saya dibandingkan Prof Satryo dan Bang Fadli (Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Satryo, Soemantri Brodjonegoro dan Menteri Kebudayaan, Fadli Zon), lebih muda dari beliau, sehingga saya lebih tepat mengurusi anak-anak sekolah," ujar Abdul Mu'ti pada Sertijab dan Pisah Sambut di Kantor Kemendibudristek, Senin (21/20/2024).

Baca juga: Abdul Muti Singgung UN Usai Dilantik Jadi Menteri, Ada Apa?

Selain itu, kata dia, alasan Presiden Prabowo memilihnya sebagai Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah pun mungkin agar dia bisa lebih awet muda lantaran kerap bertemu anak-anak. Mungkin juga karena Prabowo menilai banyak hal yang selama ini menjadi konsen dirinya dalam kaitannya dengan pendidikan nasional di Indonesia.

Baca juga: Profil Prof Fauzan, Anak Desa Asal Malang Jadi Wakil Menteri di Kabinet Merah Putih

Dia pun memastikan, ke depan bakal meneruskan kebijakan yang selama ini berjalan baik dan bermanfaat serta bakal menggagas hal baru demi dunia pendidikan Indonesia. Dia pun berharap seluruh jajaran Kemendikbud mendukungnya selama dia menjadi Mendikdasmen.

Baca juga: Prabowo Angkat Abdul Mu'ti Jadi Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Ini Profil Pendidikannya

"Tentu kami sangat berharap dukungan dan kerja sama dari seluruh keluarga besar Kemendikbud, yang saat ini memang telah dipecah menjadi tiga, dan tentu itu menggambarkan betapa besarnya tanggung jawab Mas Nadiem karena tuk periode akan tugas mas Nadiem harus kita kerjakan bertiga. Kita akan melestarikan, menjaga hal-hal baik yang sudah ada selama ini dan mencoba menggagas hal baru," pungkasnya.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
iNews Media Group dan...
iNews Media Group dan Kemendikdasmen Jalin Sinergi untuk Pendidikan Indonesia
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sebut Sekolah Rakyat Butuh 60 Ribu Guru
Menteri Abdul Muti Beberkan...
Menteri Abdul Mu'ti Beberkan Perbedaan SPMB dengan PPDB
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Resmi Umumkan Sistem Penerimaan Murid Baru, Terdiri dari 4 Pilar
Mendikdasmen Jawab Kepastian...
Mendikdasmen Jawab Kepastian Libur Sekolah Ramadan 2025 Dimajukan: Akan Ada Edaran Resmi
Mendikdasmen Bagikan...
Mendikdasmen Bagikan Tips Agar Siswa Tetap Fokus Belajar Meski Sedang Berpuasa
2 Kader Muhammadiyah...
2 Kader Muhammadiyah Pimpin Kementerian Pendidikan di Kabinet Prabowo-Gibran
Mendikdasmen Tekankan...
Mendikdasmen Tekankan Pentingnya Metode Deep Learning dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan
Mendikdasmen: Gaji Guru...
Mendikdasmen: Gaji Guru Honorer Tetap Naik Tidak Kena Efisiensi Anggaran
Rekomendasi
Batas Waktu Berakhir...
Batas Waktu Berakhir Besok! TikTok Belum Laku Terjual
Raja Charles III Diminta...
Raja Charles III Diminta Turun Takhta dan Menyerahkan Mahkota ke Pangeran William
Hasil Timnas Indonesia...
Hasil Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17: Sambaran Kilat Evandra Bawa Garuda Muda Menang 1-0
Gempa Myanmar Hancurkan...
Gempa Myanmar Hancurkan Kota Purba di Mandalay
Open House, Bupati Kendal...
Open House, Bupati Kendal Kenakan Dress Populer KSFW 2025
Wartawan Ditemukan Tewas...
Wartawan Ditemukan Tewas di Hotel Kebon Jeruk, Wajah dan Badannya Lebam
Berita Terkini
Himbau atau Imbau, Mana...
Himbau atau Imbau, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
8 jam yang lalu
Jejak Pendidikan Giorgio...
Jejak Pendidikan Giorgio Chiellini, Legenda Juventus yang Punya Gelar S2 dari Universitas Turin
23 jam yang lalu
5 Kosakata Bahasa Indonesia...
5 Kosakata Bahasa Indonesia yang Penulisannya Sering Salah
1 hari yang lalu
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
1 hari yang lalu
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
1 hari yang lalu
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
2 hari yang lalu
Infografis
Penangkapan Menteri...
Penangkapan Menteri KKP Edhy Prabowo Jadi Pembuktian KPK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved