Ini 7 Softskill untuk Jadi Mahasiswa Unggul di Dunia Kerja

Rabu, 13 Januari 2021 - 16:28 WIB
loading...
Ini 7 Softskill untuk...
Terdapat 7 keterampilan nonteknis yang secara khusus perlu mahasiswa miliki untuk meningkatkan daya saing di dunia kerja. Foto/ist
A A A
JAKARTA - Lulusan perguruan tinggi perlu dibekali dengan softskill yang diperlukan untuk meningkatkan daya saing sehingga akan sukses berkarir di dunia kerja.

Dikutip dari laman resmi Binus University di binus.ac.id, bekal soft skill merupakan kemampuan yang dapat dilatih selama kuliah. Terdapat 7 keterampilan nonteknis yang secara khusus perlu mahasiswa miliki untuk meningkatkan daya saing di dunia kerja, yakni: )

1. Kerja Sama
Kemampuan bekerjasama menjadi bekal penting yang harus dimiliki oleh mahasiswa. Apalagi, sebagian besar tugas dan tanggung jawab yang harus diselesaikan oleh seorang pekerja memerlukan keterampilan ini. Ditambah lagi, mayoritas perusahaan kini memilih untuk membangun lingkungan kerja dengan diversitas budaya tinggi.

Dalam perusahaan yang memiliki diversitas budaya tinggi, terdapat karyawan dengan berbagai latar belakang ras, agama, warna kulit, etnis, usia, dan lain sebagainya. Tanpa kemampuan bekerjasama yang baik, perusahaan bakal menempatkanmu dalam daftar paling belakang.

2. Inovasi
Perusahaan di era modern sangat memerlukan kehadiran tenaga kerja yang mampu menghadirkan inovasi baru. Inovasi membuat perusahaan bisa melakukan perubahan ke arah yang lebih baik dan menemukan peluang baru. )

Lingkungan kerja yang inovatif mendorong karyawan untuk terus berkembang dan belajar. Suasana yang positif tersebut kemudian dapat memberi dampak dalam peningkatan produktivitas para karyawan.

3. Respect
Kemampuan ini bakal membuat kamu memperlakukan orang lain dengan baik, selayaknya seperti mereka menghormatimu. Kebiasaan tersebut dibutuhkan oleh sebuah perusahaan dalam rangka membangun lingkungan kerja positif.

4. Integritas
Integritas menjadi modal penting untuk mendapat kerja cepat dan posisi menjanjikan. Bagi perusahaan, integritas merupakan parameter penting untuk menilai potensi seorang calon karyawan. Pekerja yang berintegritas memiliki tanggung jawab besar dan bisa diandalkan.

5. Perseverance
Modal kegigihan bakal membuat seorang karyawan tidak mudah menyerah ketika menghadapi hambatan. Kemampuan ini bakal memberi dampak positif terhadap lingkungan kerja secara jangka panjang.

6. Striving for excellence
Karyawan yang selalu melakukan upaya terbaik merupakan aset penting dari sebuah perusahaan. Hal yang sama juga berlaku tidak kalah pentingnya ketika kamu ingin memulai karier sebagai entrepreneur. Kemampuan ini juga menjadi bukti bahwa kamu memiliki kemampuan berkompetisi secara sehat dalam situasi apa pun.

7. Tech savvy
Kemampuan ini kerap dianggap sebagai hard skill. Namun, kecakapan seorang tech savvy dalam menemukan penggunaan teknologi secara tepat, merupakan salah satu bentuk soft skill.

Binus University pun menciptakan ekosistem untuk mendukung mahasiswanya bisa berkembang dengan lebih baik. Dalam sistem pembelajaran, mahasiswa Binus juga didorong untuk memiliki 6 atribut penting yang diperlukan di tempat kerja.

Di waktu bersamaan, penggunaan beragam teknologi canggih juga mampu menunjang kenyamanan dan kelancaran belajar.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
HIMA LETS MNC University...
HIMA LETS MNC University Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan dengan Aksi Berbagi Takjil
KIP Kuliah untuk 544.000...
KIP Kuliah untuk 544.000 Mahasiswa Sudah Ditransfer, Begini Cara Ceknya
Rekomendasi
Asbanda Luncurkan SP2D...
Asbanda Luncurkan SP2D Online, Bank Jatim Teken PKS Bersama Kemendagri
Hotman Paris Tawari...
Hotman Paris Tawari Paula Verhoeven Jadi Aspri: Saya Akan Buat Kamu Ceria
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
Amuk Massa! Mobil Polisi...
Amuk Massa! Mobil Polisi Dibakar saat Tangkap Pelaku Penganiayaan di Depok
Tanjung Priok Lumpuh:...
Tanjung Priok Lumpuh: Sinyal Gawat Darurat Sistem Logistik Nasional
Berita Terkini
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
32 menit yang lalu
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
3 jam yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
3 jam yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
13 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
13 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
22 jam yang lalu
Infografis
Demo Menentang Presiden...
Demo Menentang Presiden AS Donald Trump Digelar di Penjuru Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved