UNS Ujicoba Kuliah Tatap Muka, Rektor: Saya Sudah Rindu Mahasiswa

Rabu, 07 April 2021 - 17:56 WIB
loading...
A A A


Jika dikemudian hari laju pertambahan kasus Covid-19 menurun dan laju vaksinasi meningkat, maka UNS akan merencanakan pembukaan PTM bagi mahasiswa semester atas.

“Kami juga meminta agar Prokes tetap memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan sebelum masuk. Kuliah juga diukur suhu tubuh. Semuanya dan di ruang-ruang kuliah sudah diatur jaraknya,” tambah Prof. Jamal.

Usai mengunjungi FH UNS, Prof. Jamal juga meninjau meninjau pelaksanaan uji coba PTM di FK UNS. Mahasiswa yang hadir dalam uji coba PTM di FK UNS berjumlah 41 orang yang terdiri dari mahasiswa Program Studi (Prodi) D-4 Kebidanan dan S-1 Psikologi.

Dengan didampingi Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UNS, Prof. Ahmad Yunus dan Dekan FK UNS, Prof. Reviono, Prof. Jamal berdialog dengan mahasiswa FK UNS seputar kesan PTM di minggu pertama dan rencana vaksinasi bagi dosen dan mahasiswa.

“Saya senang melihat mahasiswa yang sudah rindu masuk kampus. Pastikan kalian harus sehat. Dan, UNS belum bisa mengundang seluruh mahasiswa yang jumlahnya hampir 40.000 dan hanya bisa perwakilannya dulu,” ucapnya.

Di hadapan mahasiswa yang hadir, Prof. Jamal juga menyampaikan jika UNS sudah mengajukan permintaan agar seluruh pimpinan universitas dan dosen divaksin Covid-19. Namun, akibat terbatasnya jumlah vaksin Covid-19, belum semua dosen UNS bisa divaksin.

“Kalau kita sudah divaksin. Beberapa hari yang lalu sudah sekitar 450 yang divaksin. Yang diutamakan yang usianya 60 tahun keatas dan para pimpinan dan organ-organ di UNS, termasuk seluruh Kaprodi,” pungkasnya.
(mpw)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2350 seconds (0.1#10.140)