Bitrado, Gagasan Mahasiswa ITS untuk Dongkrak UMKM dan Pariwisata

Senin, 26 April 2021 - 20:29 WIB
loading...
A A A


Hal ini ditujukan agar pengguna bisa mengontak langsung pemilik UMKM untuk melakukan pemesanan apabila tertarik dengan pakaian yang ditampilkan.

Fitur Mini Online Game merupakan salah satu fitur yang tak kalah seru. Fitur ini memperkenalkan permainan-permainan tradisional yang bisa dimainkan bersama teman, di antaranya ialah petak umpet, gobak sodor, dan kelereng secara daring.

Sedangkan fitur Cultural Quiz Task mengajak pengguna untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dibungkus dalam permainan kuis kedaerahan. Menu ini berisikan nilai kearifan lokal dengan tampilan simulasi konsep multiple choice.

“Pengguna akan diberi tugas untuk menjawab pengetahuan kebudayaan mengenai kota atau daerah yang sedang dikunjunginya,” cetus mahasiswa kelahiran 2002 itu.

Telah dikerjakan selama tiga bulan lebih, beberapa fitur-fitur yang ada kini juga dikembangkan dalam bentuk tiga dimensi sehingga lebih menarik dan diikutkan pada sebuah kompetisi.

Berkat segala keunikan dan kelebihannya, aplikasi yang kini sedang dikembangkan lagi ini telah berhasil meraih juara 3 dan Favorit dalam Lomba Robot Nasional Baronas 2021 pada kategori umum.

Mewakili tim yang beranggotakan mahasiswa dari angkatan 2020 tersebut, Raul berharap aplikasi ini dapat dengan segera dipublikasikan dan berimplikasi secara nyata pada UMKM serta pariwisata daerah yang sedang merosot.

“Saya berharap aplikasi ini bisa menjadi turning point dan memberi pengalaman baru bagi pemilik UMKM untuk mempromosikan usahanya,” tutupnya.
(mpw)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1741 seconds (0.1#10.140)