Gladhi Beksan FK UNS Gelar Pagelaran Anoman Obong dengan Para Guru Besar

Jum'at, 25 Juni 2021 - 16:02 WIB
loading...
Gladhi Beksan FK UNS...
Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Gladhi Beksan Fakultas Kedokteran (GBFK) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta akan mengadakan pagelaran Anoman Obong . Pagelaran ini akan berlangsung pada Jumat malam (25/6/2021) pukul 19.30 WIB di Stage Taman Balekambang Surakarta.

Selain itu, pentas juga akan ditayangkan langsung melalui saluran youtube Universitas Sebelas Maret, youtube balam TV, youtube pariwisata solo dan youtube gibrantv.



Pada pentas kolosal ketiga kali ini, terdapat penampilan spesial dari Rektor UNS, Prof. Jamal Wiwoho, Dekan FK UNS, Prof. Reviono, dan Direktur Rumah Sakit UNS, Prof. Hartono.

Ketua GBFK, dr. Maryani menuturkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberi wadah kepada kelompok atau sanggar tari di wilayah Kota Surakarta dan sekitarnya.

“GBFK UNS juga telah berpartisipasi pada tahun 2018 dengan episode Sinta Ilang. Pada kali ini, kami mempersembahkan episode Anoman Obong yang menceritakan kepahlawanan Anoman dalam membela kebenaran yakni saat membantu Rama membebaskan Sinta dari tawanan Rahwana. Episode berakhir dengan adegan Anoman membakar bumi Alengka,” terang dr. Maryani, Kamis (24/6/2021).



Para penari dalam pagelaran ini adalah sivitas akademika FK UNS, yaitu dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, dharma wanita, dan sivitas akademika di luar FK UNS serta alumni UNS.

“Bergabungnya Rektor UNS, Dekan FK UNS, dan Direktur RS UNS sebagai perwujudan visi UNS menjadi pusat pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni yang unggul di tingkat internasional dengan berlandaskan pada nilai luhur budaya nasional,” ujarnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
UNS Buka 9 Program Studi...
UNS Buka 9 Program Studi Baru di Penerimaan Mahasiswa Tahun 2025, Tertarik Daftar?
Profil Pendidikan Kepala...
Profil Pendidikan Kepala BKN Zudan Arif Fakrulloh, Guru Besar Lulusan UNS dan Undip
Mengenal Mendag Budi...
Mengenal Mendag Budi Santoso, Alumnus UNS yang Dikenal Tenang dan Penuh Konsentrasi
Mahasiswa UNS Kembangkan...
Mahasiswa UNS Kembangkan Journaling SKETSA untuk Redakan Stres Generasi Z
Prof Hartono Resmi Jadi...
Prof Hartono Resmi Jadi Rektor UNS, Intip Program 100 Hari Pertamanya
Pendaftaran Jalur Mandiri...
Pendaftaran Jalur Mandiri UNS 2024 Masih Dibuka, Ini Persyaratannya
Mau Kuliah di UNS? Pilih...
Mau Kuliah di UNS? Pilih 6 Prodi Paling Banyak Dipilih Calon Mahasiswa di SNBT 2024 Ini
10 Jurusan Kuliah S1...
10 Jurusan Kuliah S1 Soshum dengan Keketatan Tertinggi di UNS, Bisnis Digital Paling Sengit
Majelis Wali Amanat...
Majelis Wali Amanat UNS Bentuk Panitia Pemilihan Rektor Periode 2024-2029
Rekomendasi
Pemeran Serial Harry...
Pemeran Serial Harry Potter Diumumkan, John Lithgow Jadi Dumbledore
Sambut A Minecraft Movie,...
Sambut A Minecraft Movie, Cinepolis Cinemas Luncurkan Virtual Cinema Experience
9 Aturan Aneh Putri...
9 Aturan Aneh Putri Leonor sebagai Penerus Takhta Kerajaan Spanyol
Terus Dorong Akses Crypto...
Terus Dorong Akses Crypto untuk Semua
4 Letnan Jenderal Kopassus...
4 Letnan Jenderal Kopassus dengan Karier Moncer Jebolan Akmil 1989
Pangeran William Tak...
Pangeran William Tak Akan Ampuni Harry, Siapkan Serangan Balik
Berita Terkini
Kabar Gembira, Dosen...
Kabar Gembira, Dosen di 29 PTN BLU Ini akan Terima Tukin Mulai 2025
14 jam yang lalu
Tukin Cair, Begini Perbedaan...
Tukin Cair, Begini Perbedaan Skema Penghasilan Dosen sesuai Perpres No 19 Tahun 2025
16 jam yang lalu
Menkeu Sri Mulyani Umumkan...
Menkeu Sri Mulyani Umumkan 31.066 Dosen akan Menerima Tunjangan Kinerja
16 jam yang lalu
Perpres sudah Terbit,...
Perpres sudah Terbit, Mendikti Pastikan Tukin Dosen ASN Segera Cair
17 jam yang lalu
Mana Penulisan yang...
Mana Penulisan yang Benar, Komplit atau Komplet?
19 jam yang lalu
Tretan Muslim Ternyata...
Tretan Muslim Ternyata Pernah Kuliah Keperawatan, Ini Riwayat Pendidikan Lengkapnya
22 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved