7 Jurusan yang Dipandang Sebelah Mata Tapi Punya Prospek Kerja Luas

Selasa, 23 November 2021 - 15:29 WIB
loading...
A A A
Untuk prospek kerjanya sendiri tentunya luas karena tidak bisa dipungkiri di era digital ini hampir semua industri membutuhkan tampilan yang apik guna menarik dan memberi kesan bagus pada target mereka. Mulai dari lukisan, karya seni, desain brosur, pamflet, iklan, sampai film, semua bisa jadi peluang bagus untuk lulusan jurusan ini.

7. Ilmu Komunikasi
Percaya ga percaya, jurusan ilmu komunikasi yang makin tahun makin banyak peminatnya, ternyata jadi salah satu jurusan yang dianggap sepele. Banyak orang yang mungkin masih bingung ketika mendengar Ilmu Komunikasi, dan mengira bahwa yang akan dipelajari hanya cara berkomunikasi doang.

Padahal, walaupun komunikasi juga suatu hal yang tiap harinya kita lakukan, tapi ketika dipraktekkan pun terkadang sulit juga sehingga banyak sekali kasus yang muncul karena kesalahpahaman.

Oleh karena itu, di Ilmu Komunikasi sendiri akan mempelajari komunikasi di berbagai tingkatan sekaligus bagaimana komunikasi yang bagus agar tidak terjadi kesalahpahaman.

Tidak hanya itu, di jurusan ini juga mempelajari komunikasi dalam berbagai bentuk media, periklanan, publisitas, media sosial, interkultural, hingga seni seperti desain dan fotografi.

Namun, karena komunikasi tidak akan lekang oleh waktu, tentu saja prospek kerjanya juga tidak sedikit. Hampir semua industri bisa jadi peluang bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi, mulai dari Public Relations, broadcasting, announcer, hingga masuk di marketing hingga advertiser.
(mpw)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1688 seconds (0.1#10.140)