Webinar UNS Bagikan Tips Sukses Raih Beasiswa

Sabtu, 12 Februari 2022 - 20:17 WIB
loading...
Webinar UNS Bagikan...
Webinar Beasiswa Jalan Menuju Cita yang digelar Himprobsi FKIP UNS. Foto/tangkapan layar laman UNS
A A A
JAKARTA - Himpunan Mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Himprobsi) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret ( UNS ) Surakarta mengadakan webinar bertajuk Beswanita ( Beasiswa Jalan Menuju Cita).

Himprobsi FKIP UNS menghadirkan empat narasumber, yaitu Aldi Dwi Saputra (Penerima Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), Mipa Tiyasmala (Penerima Beasiswa Mahasiswa Berprestasi UNS), serta Natanael Feby dan Fadhiya Inasarisa (Penerima Beasiswa Unggulan Kemendikbud).

Dalam materinya, Aldi yang merupakan alumnus Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia UNS tersebut membagikan informasi mengenai persyaratan beasiswa LPDP. Salah satunya telah menyelesaikan studi pada jenjang sebelumnya.

“Kemudian, tidak sedang menempuh studi baik jenjang magister maupun doktoral. Melampirkan surat rekomendasi dari akademisi bagi yang belum bekerja atau dari atasan bagi yang sudah bekerja. Memilih perguruan tinggi tujuan dan program studi sesuai dengan ketentuan LPDP,” katanya melansir laman UNS di uns.ac.id, Sabtu (12/2/2022).

Baca: FKOR UNS Gandeng MNC Portal Gelar Webinar Potensi ASEAN Para Games untuk Industri dan Pariwisata

Aldi juga membagikan tips ketika ia mengikuti seleksi beasiswa tersebut. Aldi memberikan saran untuk memulai belajar bahasa Inggris mulai sekarang.

“Jadilah mahasiswa yang berkarakter akademis, nonakademis, organisatoris, dan prestasi. Quality more than quantity, di dalam nilai A juga terdapat sebuah kualitas. Kemudian, tidak kalah penting untuk berbakti kepada orang tua, berdoa, dan berbagi dengan sesama,” jelasnya.

Sementara itu, Mipa Tiyasmala juga turut menjelaskan beasiswa yang dia dapat, yaitu beasiswa mahasiswa berprestasi UNS. Beasiswa ini merupakan beasiswa yang diberikan oleh UNS bagi lulusan berprestasi UNS untuk melanjutkan studi lanjut.

Beasiswa ini mencakup pembebasan Uang Kuliah Tunggal (UKT) selama empat semester dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI). Syarat beasiswa untuk lulusan UNS berprestasi antara lain lulusan dua tahun terakhir, cumlaude, linier, dan harus melakukan publikasi ilmiah Scopus.

“Apabila tidak selesai empat semester maka harus membayar dengan biaya sendiri,” jelasnya.

Baca juga: Mau Kuliah ke Jerman? Ini Rekomendasi Beasiswa yang Bisa Dicoba

Dua pemateri terakhir, Natanael Feby dan Fadhiya Inasarisa juga membagikan tips mereka dalam meraih Beasiswa Unggulan Kemendikbud. Beasiswa yang dibuka setiap tahun ini ditujukan bagi mahasiswa jenjang sarjana hingga doktoral.

“Bangun lebih awal untuk mencari informasi, jangan malas dengan segala bentuk administrasi, dan jangan malu bertanya karena masing-masing beasiswa ada standarnya sendiri,” ujar Natanael.

“Kemudian, dalam membuat CV dan personal statement yang menarik bisa dengan mengunggulkan potensi diri, seperti kegiatan-kegiatan yang diikuti, prestasi, dan lainnya. Personal statement harus sesuai dengan diri sendiri, jangan dibuat-buat, dan menggunakan bahasa yang sesuai,” tutup Natanael.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi...
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi Materi dan Contoh Soal Skolastik LPDP
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
15 Siswa MAN IC Serpong...
15 Siswa MAN IC Serpong Diterima di Universitas Ternama Dunia, Berikut Daftar Namanya
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa...
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa Pemerintah Ini Buka Pendaftaran di 2025
Rekomendasi
Asbanda Luncurkan SP2D...
Asbanda Luncurkan SP2D Online, Bank Jatim Teken PKS Bersama Kemendagri
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
Tanjung Priok Lumpuh:...
Tanjung Priok Lumpuh: Sinyal Gawat Darurat Sistem Logistik Nasional
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
Heboh! Jessica Wongso...
Heboh! Jessica Wongso Balik Main X, Langsung Mention Elon Musk
Jumat Agung di Katedral...
Jumat Agung di Katedral Jakarta Tampilkan Drama Jalan Salib Mater Purissima
Berita Terkini
5 Contoh Ucapan Paskah...
5 Contoh Ucapan Paskah 2025 untuk Teman Sekolah, Sederhana, Penuh Makna, dan Doa
2 jam yang lalu
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
2 jam yang lalu
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
12 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
12 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
20 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
1 hari yang lalu
Infografis
Rusia: Serangan Natal...
Rusia: Serangan Natal ke Ukraina Sukses Capai Tujuan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved