Menuju PTN-BH, UT Kejar Target 1 Juta Mahasiswa

Sabtu, 12 Maret 2022 - 12:12 WIB
loading...
Menuju PTN-BH, UT Kejar...
Rektor UT Prof Ojat Darojat. Foto/Tangkap layar YouTube UT
A A A
JAKARTA - Universitas Terbuka ( UT ) saat ini sedang bertransformasi menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH). Seiring dengan perubahan status ini UT juga akan mengejar target 1 juta mahasiswa .

Rektor UT Prof Ojat Darojat mengatakan, melalui perubahan status menjadi PTN-BH maka penyediaan sumber daya manusia akan menjadi lebih mandiri. Dirinya mengatakan, target 1 juta mahasiswa bisa tercapai melalui PTN-BH.

"Sekarang mahasiswa UT semakin bertambah dan dalam rangka mencapai 1 juta ada strategi dan tahapan yang kita tempuh," katanya di sela FGD Transformasi UT menuju PTN-BH yang digelar luring dan daring.

Baca: Calon Maba, Ada Prospek Kerja Menarik untuk Lulusan Teknologi Pendidikan

Saat ini jumlah mahasiswa UT mencapai 346.088. Tantangan untuk mencapai jumlah mahasiswa 1 juta mahasiswa pernah dilontarkan Menteri Riset Teknologi Pendidikan Tinggi periode 2014-2019 Prof Mohamad Nasir kepada UT.

Oleh karena itu, untuk menjawab tantangan tersebut UT pun gencar berbenah dan melakukan berbagai upaya. Salah satu ikhtiar yang dilakukan adalah bertransformasi menjadi PTN-BH.

Menurut Prof Ojat, UT sebagai subjek hukum PTN-BH juga akan memiliki keleluasaan dalam tata kelola organisasi. Tidak hanya dalam pengelolaan keuangan dan pengelolaan aset namun juga otonomi di bidang akademik.

"Dengan demikian penyediaan sumber daya manusia pun akan menjadi lebih mandiri. Harapan ke depan jika telah menjadi PTN-BH UT akan semakin diterima, dicintai dan semakin sukses melayani masyarakat," harapnya.

Baca juga: Sukses Komersialisasikan Inovasi, IPB University Beri Royalti untuk 9 Inovator

Pada FGD UT yang dilihat di YouTube UT, Sabtu (12/3/2022), UT juga menerima tiga rekor MURI. Yakni, rekor MURI untuk jumlah mahasiswa terbanyak jenjang S1, S2 dan S3, jumlah kelas virtual terbanyak dan rekor mahasiswa baru terbanyak.

Menurut Rektor, adanya rekor MURI ini dampaknya akan sangat signifikan bagi UT. Dengan pertambahan jumlah mahasiswa yang signifikan, katanya, kepercayaan masyarakat akan semakin tinggi kepada UT.

"Mudah-mudahan pada kesempatan berikutnya UT akan semakin dicintai dan jumlah mahasiswa UT akan semakin besar dan mencapai 1 juta," pungkasnya.

FGD UT menghadirkan Staf Khusus Wapres Prof Mohammad Nasir sebagai pembicara. Selain itu juga ada penyematan jaket almamater kepada perwakilan mahasiswa baru, yakni peraih emas bulu tangkis Olimpiade Sydney 2000 Candra Wijaya.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
Universitas Terbuka...
Universitas Terbuka Kembali Raih Opini WTP 2025
20 PTN dengan Penerimaan...
20 PTN dengan Penerimaan Mahasiswa Terbanyak di SNBP 2025, Tidak ada UI dan UGM!
Selamat, 173.028 Siswa...
Selamat, 173.028 Siswa Dinyatakan Diterima di PTN melalui Jalur SNBP 2025
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
Pengumuman Kelulusan...
Pengumuman Kelulusan SNBP 2025 Hari Ini Jam 3 Sore, Cek Hasil di Mana?
Gagal SNBP 2025? Unesa...
Gagal SNBP 2025? Unesa Buka Jalur Golden Ticket, Otomatis Diterima
Rekomendasi
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
Kejagung: Djuyamto Sempat...
Kejagung: Djuyamto Sempat Titip Tas Berisi HP dan Uang Dolar ke Satpam Pengadilan
Putri Anne Ungkap Pernikahannya...
Putri Anne Ungkap Pernikahannya dengan Arya Saloka Sempat Tak Direstui Keluarga
Layanan Kripto Global...
Layanan Kripto Global Terdampak Gangguan AWS, Indodax Tetap Aman
Wahyu Setiawan Ngaku...
Wahyu Setiawan Ngaku Dengar Obrolan Uang Suap Harun Masiku Berasal dari Hasto PDIP
Audi Kenalkan Sedan...
Audi Kenalkan Sedan A6 dengan Kombinasi Keanggunan, Teknologi, dan Efisiensi Aerodinamis
Berita Terkini
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
4 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
6 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
9 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
9 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
12 jam yang lalu
Nekad atau Nekat, Mana...
Nekad atau Nekat, Mana Penulisan yang Benar?
13 jam yang lalu
Infografis
Libur Lebaran 28 Maret-1...
Libur Lebaran 28 Maret-1 April 2025, Waspadai Banjir Rob Jakarta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved