Polteknaker Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Ada Beasiswa Pendidikan 100%

Sabtu, 04 Juni 2022 - 10:01 WIB
loading...
Polteknaker Buka Pendaftaran...
Polteknaker buka pendaftaraan penerimaan mahasiswa baru. Foto/Biro Humas Kemnaker.
A A A
JAKARTA - Politeknik Ketenagakerjaan ( Polteknaker ) Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) membuka pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) untuk tahun ajaran 2022/2023. Pendaftaran dibuka secara online sejak 23 Mei hingga 1 Juli 2022 melalui laman pmb.polteknaker.ac.id.

Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan, Anwar Sanusi mengatakan, sebagai perguruan tinggi vokasi di bawah Kemenaker, Polteknaker dapat menjadi politeknik unggul untuk menghasilkan SDM yang mampu menangani bidang ketenagakerjaan dalam persaingan global

Menurutnya, dalam menghadapi persaingan global, berbagai misi dilakukan Polteknaker dengan menyelenggarakan pendidikan vokasi dan penelitian terapan di bidang ketenagakerjaan.

Anwar Sanusi menyebut, Polteknaker memiliki tiga program studi peminatan yaitu:

1. D-IV Relasi Industri dengan gelar Sarjana Terapan Relasi Industri (S.Tr.M)
2. D-IV Keselamatan dan Kesehatan Kerja dengan gelar Sarjana Terapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (S.Tr.K3)
3. D-III Manajemen Sumber Daya Manusia dengan gelar Sarjana Terapan Manajemen Sumber Daya Manusia (A.Md.,MSDM).

Baca: Jurusan Soshum Sepi Peminat dengan Peluang Kerja Tinggi, Tertarik?

"Ketiga program studi tersebut hadir sebagai solusi kebutuhan akan SDM yang kompeten dan profesional di bidang ketenagakerjaan," ujarnya, melalui siaran pers, Sabtu (4/6/2022).

Dikutip dari laman Polteknaker, Polteknaker telah membuka Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2022/2023 secara daring bagi para lulusan SMA/MA/SMK/Sederajat. Pendaftaran terbuka tanpa batasan usia. Kesempatan menjadi calon mahasiswa terbuka bagi Warga Negara Indonesia (WNI) dan lulusan SMA/MA/SMK/Sederajat.

Sebagai Perguruan Tinggi Vokasi di bawah naungan Kementerian Ketenagakerjaan, Polteknaker memberi beasiswa pendidikan 100% bagi para mahasiswa yang lulus seleksi masuk PMB 2022/2023. Poltekanker memiliki visi “Menjadi Politeknik Unggul untuk Menghasilkan Sumber Daya Manusia yang mampu menangani bidang Ketenagakerjaan dalam Persaingan Era Global”.

Baca juga: Selalu Jadi Rujukan, PPLI Fungsikan Maksimal Training Center

Sementara misi Polteknaker adalah:

1. Menyelenggarakan Pendidikan Vokasi di Bidang Ketenagakerjaan
2. Melakukan Penelitian Terapan di Bidang Ketenagakerjaan
3. Melakukan Kegiatan Pengabdian Masyarakat Sesuai dengan Kebutuhan Masyarakat di Bidang Ketenagakerjaan
4. Menghasilkan Lulusan yang Memiliki Kompetensi di Bidang Ketenagakerjaan, Berakhlak Mulia, Mandiri, Profesional dan Berdaya Saing
5. Mendarmabaktikan Keahlian di bidang Ketenagakerjaan dan Memperkuat Kemitraan dengan Dunia Usaha/Industri.

Polteknaker mengimplementasikan kurikulum ber-Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN-Dikti) dan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) dalam program pembelajarannya. Berbekal ilmu dan kemampuan praktis dari para pengajar yang berdedikasi dan berpengalaman, para lulusan Polteknaker akan menjadi SDM cerdas, terampil, dan mandiri, yang siap kerja di instansi pemerintah, swasta, bahkan berwirausaha.

Untuk informasi lengkap terkait Pendaftaran PMB 2022/2023 kunjungi laman https://polteknaker.ac.id dan akun resmi media sosial Polteknaker.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
MNC University dan Perkumpulan...
MNC University dan Perkumpulan Politeknik Swasta Jalin Kerja Sama Strategis
Kemendikdasmen Pamer...
Kemendikdasmen Pamer Hasil Karya Kursus dan Pelatihan, Inovasi Kecantikan hingga Mode
Minimnya Jumlah Mahasiswa...
Minimnya Jumlah Mahasiswa Vokasi Jadi Tantangan Pemerintah
Polmed Gelar Diskusi...
Polmed Gelar Diskusi Memperkuat Peran Pendidikan Vokasi dalam Pembangunan
Ditjen Pendidikan Vokasi...
Ditjen Pendidikan Vokasi Luncurkan Buku untuk Hadapi Dinamika Dunia Kerja
Kemenekraf-Polandia...
Kemenekraf-Polandia Gandeng Pendidikan Vokasi untuk Bangkitkan Ekosistem Gim Lokal
Lulus Cum Laude, Mahasiswi...
Lulus Cum Laude, Mahasiswi Undip Ini Sudah Dipinang 4 Perusahaan dalam Sebulan
Kisah Fajar, Raih Gelar...
Kisah Fajar, Raih Gelar Sarjana Berkat Kursus hingga Jadi Pengusaha Muda
Kerja Sama dengan IPB,...
Kerja Sama dengan IPB, SMK Pertanian Ini Siap Tampung 250 Siswa
Rekomendasi
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
Bareskrim Tangguhkan...
Bareskrim Tangguhkan Penahanan 4 Tersangka Kasus Pagar Laut Tangerang, Termasuk Kades Kohod
Karangan Bunga Penuhi...
Karangan Bunga Penuhi Rumah Duka, Iringi Kepergian Ricky Siahaan
AMSI Syukuran HUT ke-8,...
AMSI Syukuran HUT ke-8, Potong Tumpeng, Halalbihalal, hingga Diskusi Media
Luna Maya & Maxime Bouttier...
Luna Maya & Maxime Bouttier Resmi Ajukan Surat Nikah, Kapan Hari Bahagia Mereka?
Novel Berdamai dengan...
Novel Berdamai dengan Badai, Refleksi Perjuangan Perempuan di Hari Kartini
Berita Terkini
Kisaran Gaji Lulusan...
Kisaran Gaji Lulusan S1 Harvard University Berdasar Hasil Survei
1 jam yang lalu
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan...
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan di GOR Berstandar Internasional, Ini Pesan Rektor
10 jam yang lalu
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
11 jam yang lalu
Deretan Kampus Terbaik...
Deretan Kampus Terbaik Bandung, UK Maranatha Unggul di Posisi Top 5
11 jam yang lalu
Pendidikan Welber Jardim,...
Pendidikan Welber Jardim, Skuad Timnas Indonesia Keturunan Brasil yang Dikontrak Sao Paulo FC di Usia 17 Tahun
12 jam yang lalu
Cerita Rovan dan Rohmat,...
Cerita Rovan dan Rohmat, 2 Mahasiswa Disabilitas Netra Raih Gelar Sarjana di UNJ
13 jam yang lalu
Infografis
Kemenhub Buka Pendaftaran...
Kemenhub Buka Pendaftaran Mudik Kereta Massal pada 1 April 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved