Polimedia-UPK PBB Gelar Workshop dan Diseminasi Hasil Penelitian Dosen Vokasi

Rabu, 31 Agustus 2022 - 19:52 WIB
loading...
Polimedia-UPK PBB Gelar...
Polimedia dan UPK PBB menggelar Diseminasi Hasil Riset Dosen Polimedia serta Optimalisasi Potensi Pengembangan Kawasan PBB. Foto/Dok/Polimedia
A A A
JAKARTA - Politeknik Negeri Media Kreatif ( Polimedia ) kolaborasi dengan UPK Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan menggelar Diseminasi Hasil Riset Dosen Polimedia serta Optimalisasi Potensi Pengembangan Kawasan PBB.

Kegiatan ini adalah salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi khususnya penelitian , dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini juga sekaligus mendukung program kementerian dalam pelaksanaan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).



Direktur Polimedia, Dr. Tipri Rose Kartika menjelaskan, sebagai pimpinan sekaligus tim periset, pihaknya sangat mensupport pelaksanaan riset tim Polimedia dengan judul 'Pengembangan Biodegradable Active Packaging Berbasis Nata de coco Guna Memperpanjang Umur Simpan Makanan dan Menjaga Mutu Produk UMKM dan Industri Makanan Kemasan'.

Melalui kegiatan ini, pihaknya berharap masyarakat, khususnya pelaku UMKM dapat mengetahui mengenai hasil penelitian ini dan ke depannya dapat mengimplementasikannya untuk kemasan produknya.

Program riset keilmuan terapan Dosen Perguruan Tinggi Vokasi ini diketuai oleh Dr. Handika Dany Rahmayanti, dengan anggota Dr Tipri Rose Kartika, Septia Ardiani, Nurul Akmalia, serta Meuthia Suryani, dan 2 orang mahasiswa Teknik Kemasan, yakni Julia Tristanti Br Ginting dan Desvi Setiadi.



Penelitian ini di danai oleh LPDP dan diharapkan menciptakan produk inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat. Saat ini, produksi sampah plastik untuk kemasan, pemerintah terus mendorong pelaku industri makanan dan minuman untuk mulai menggunakan kemasan yang ramah lingkungan.

Ketua UPK-PBB Imron Yunus mengatakan, ke depannya akan banyak kolaborasi antara UPK Perkampungan Budaya Betawi dengan Polimedia. Sebab, beberapa kegiatan sangat sejalan dengan visi Polimedia.

Misalnya, seperti foto produk serta pelatihan branding dan produksi konten dalam rangka Optimalisasi Potensi Pengembangan Kawasan Perkampungan Budaya Betawi ini.

Hari ini juga dilangsungkan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Politeknik Negeri Media Kreatif dengan UPK Perkampungan Budaya Betawi.

Diharapkan, kerja sama ini dapat meningkatkan efektivitas, efisiensi, produktivitas, kreativitas, inovasi, mutu, dan relevansi pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi untuk meningkatkan potensi pengembangan kawasan perkampungan budaya betawi serta terjalinnya kolaborasi-kolaborasi selanjutnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polimedia Bangun Spirit...
Polimedia Bangun Spirit Berwirausaha Mahasiswa di Demoday Creativeprenuer
Polimedia Latih Mahasiswa...
Polimedia Latih Mahasiswa Bisnis Kreatif di Era Digital
Polimedia Bangun Kerja...
Polimedia Bangun Kerja Sama dengan Prancis di Joint Working Group 2024
Konsorsium Jabar-Banten...
Konsorsium Jabar-Banten Gelar Pengembangan Inovasi Berbasis Potensi Daerah
Hadapi Bonus Demografi,...
Hadapi Bonus Demografi, Polimedia Gencarkan Konektivitas dengan Dunia Industri
Polimedia Wisuda 1.022...
Polimedia Wisuda 1.022 Lulusan Siap Berkarya Kreatif di Dunia Industri
Polimedia Jadikan Jicoms...
Polimedia Jadikan Jicoms 2023 Sebagai Wadah Pengembangan Ekonomi Kreatif
Diikuti 1.501 Mahasiswa...
Diikuti 1.501 Mahasiswa Baru, PKKMB Polimedia Dorong Kreativitas Berkarya
Hardiknas, Polimedia...
Hardiknas, Polimedia Kuatkan Kolaborasi untuk Tingkatkan Kualitas SDM Kampus
Rekomendasi
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
MUI Jakut Dukung Polisi...
MUI Jakut Dukung Polisi Jaga Kamtibmas di Wilayah Pelabuhan Tanjung Priok
Berita Terkini
Panduan Lengkap Rute...
Panduan Lengkap Rute ke Lokasi UTBK 2025 di IPB University: Kampus Dramaga & Sekolah Vokasi
44 menit yang lalu
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
10 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
10 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
11 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
11 jam yang lalu
Serba-serbi UTBK 2025...
Serba-serbi UTBK 2025 Hari Pertama di UPNVJ, Peserta Datang Subuh
12 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved