UPNVJ Masuk 5 Besar Kampus yang Berkontribusi dalam Penanganan Covid-19

Selasa, 01 November 2022 - 12:23 WIB
loading...
UPNVJ Masuk 5 Besar...
UPNVJ berhasil masuk lima besar kampus yang berkontribusi dalam penanganan Covid-19. Foto/Tangkap layar laman UPNVJ.
A A A
JAKARTA - Pandemi Covid-19 yang melanda dunia, termasuk Indonesia, menyisakan banyak kisah inspiratif yang tidak hanya melibatkan personal tetapi juga institusi yang aktif terlibat dalam penanganan virus. Sebagai Kampus Bela Negara, UPNVJ turut berperan aktif dalam berbagai upaya penanganan pandemi Covid-19 hingga mendapatkan penghargaan dari Satuan Tugas Penanganan Covid-19.

“Kami sangat berterima kasih kepada UPNVJ. Dari 181 ribu Duta Perubahan Perilaku di Indonesia, kampus ini adalah termasuk lima besar yang berkontribusi dari 141 kampus di Indonesia yang terlibat,” kata Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid-19 Dr. Sonny Harry B Harmadi, dikutip dari laman Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta (UPNVJ), Selasa (1/11/2022).

Baca juga: Top, Undip Raih Juara Umum Lomba Paduan Suara Bergengsi Dunia

Sonny mengatakan program Duta Perubahan Perilaku merupakan wujud nyata dari Bela Negara. Para Duta Perubahan Perilaku ibarat tentara yang berperang. Pada saat orang lain menghindari Covid-19, mereka terjun langsung ke lapangan menjelaskan kepada masyarakat arti penting perubahan perilaku untuk mencegah penularan Covid-19, “Mereka mengorbankan nyawa untuk menyelamatkan lebih banyak orang,” ujarnya.

Rektor UPNVJ Dr. Anter Venus mengatakan, penanganan Covid-19 memerlukan aspek edukasi kepada masyarakat. Selain upaya-upaya medis diperlukan upaya edukatif tentang Covid-19 dan harus dilakukan secara masif sehingga perlu agen perubahan yang sangat banyak.

Baca juga: Pengumuman Penerima Beasiswa BPI Tahap II Diumumkan, Cek Akunmu

“Kami tidak menyangka UPNVJ akan menerima penghargaan ini. Kami berterima kasih karena Pak Sonny bersedia memberikan penghargaan ini secara langsung,” kata Venus.

Venus juga memberikan apresiasi kepada mahasiswa yang ikut serta dalam kegiatan Duta Perubahan Perilaku. Menurut dia, merupakan hal yang luar biasa bila seseorang melakukan sesuatu dan berkontribusi untuk membela negara secara ikhlas.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
20 PTN dengan Penerimaan...
20 PTN dengan Penerimaan Mahasiswa Terbanyak di SNBP 2025, Tidak ada UI dan UGM!
Selamat, 173.028 Siswa...
Selamat, 173.028 Siswa Dinyatakan Diterima di PTN melalui Jalur SNBP 2025
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
Pengumuman Kelulusan...
Pengumuman Kelulusan SNBP 2025 Hari Ini Jam 3 Sore, Cek Hasil di Mana?
Gagal SNBP 2025? Unesa...
Gagal SNBP 2025? Unesa Buka Jalur Golden Ticket, Otomatis Diterima
Pengumuman SNBP 2025...
Pengumuman SNBP 2025 Selasa 18 Maret, Cek Link Ini
Pendaftaran SNBT 2025...
Pendaftaran SNBT 2025 Dibuka Hari Ini Pukul 15.00 WIB, Login ke Portal SNPMB
Rekomendasi
5 Game Seru untuk Mengisi...
5 Game Seru untuk Mengisi Waktu Libur Leberan 2025
10 Kerajaan Terbesar...
10 Kerajaan Terbesar dan Terluas dalam Sejarah, Kekhalifahan Diwakili Abbasiyah dan Ummayah
Menag Nasaruddin Umar...
Menag Nasaruddin Umar hingga Kepala Otorita IKN Lebaran ke Rumah Megawati
Jokowi Tak Gelar Open...
Jokowi Tak Gelar Open House, Warga Tetap Antre Halalbihalal
Tokoh Agama Rawa Buaya...
Tokoh Agama Rawa Buaya Bangga Anggota DPRD dari Perindo Dina Masyusin Tetap Merakyat
10 Nama Negara Terpanjang...
10 Nama Negara Terpanjang di Dunia, Salah Satunya Mantan Penjajah
Berita Terkini
Hati-Hati! Makan Berlebihan...
Hati-Hati! Makan Berlebihan Saat Lebaran Bisa Picu Stroke, Ini Tips dari Ahli Gizi IPB
1 jam yang lalu
Mengejutkan! 5 Kata...
Mengejutkan! 5 Kata dalam Bahasa Indonesia Ini Ternyata dari Bahasa Arab
2 jam yang lalu
Siswa MAN 4 Jakarta...
Siswa MAN 4 Jakarta Ghifran Majid Diterima di 13 Kampus Ternama Dunia, Apa Rahasianya?
2 jam yang lalu
Ada Sejak Abad 15 Masehi,...
Ada Sejak Abad 15 Masehi, Pakar Unair Ungkap Sejarah Malam Takbiran di Indonesia
4 jam yang lalu
5 Daerah dengan Progres...
5 Daerah dengan Progres Penyaluran Tunjangan Guru Tertinggi di Indonesia, Karang Asem Hampir 100 %
8 jam yang lalu
Profil dan Riwayat Pendidikan...
Profil dan Riwayat Pendidikan Prof Ahmad Tholabi Kharlie, Khatib Salat Id di Masjid Istiqlal
9 jam yang lalu
Infografis
Jusuf Muda Dalam, Menteri...
Jusuf Muda Dalam, Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved