FEB UI Perolehan Akreditasi Internasional Paling Bergengsi dari AACSB

Kamis, 03 November 2022 - 19:09 WIB
loading...
FEB UI Perolehan Akreditasi...
FEB UI memperoleh akreditasi internasional Association to Advance Collegiate School of Business (AACSB). Foto/Dok/Humas UI
A A A
JAKARTA - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia ( FEB UI ) memperoleh akreditasi internasional Association to Advance Collegiate School of Business (AACSB) di Kampus FEB UI Depok.

Akreditasi AACSB adalah salah satu akreditasi paling bergengsi di dunia untuk sekolah bisnis. Dari sekitar 13.000 sekolah bisnis di dunia, kurang dari 6% yang telah terakreditasi internasional AACSB mengingat ketatnya proses akreditasi ini.



“UI merasakan manfaat keikutsertaan FEB UI sebagai duta UI dalam akreditasi tingkat internasional ini, dengan diterapkannya berbagai proses perbaikan dan peningkatan, inovasi, kerja sama serta kontribusi pada masyarakat, sebagai bagian yang dituntut oleh akreditasi AACSB.

Semuanya akan mempengaruhi semangat UI dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu, pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat,” ujar Rektor UI, Prof. Ari Kuncoro, Ph.D.

“Tentu kami berharap keberhasilan ini juga akan mendorong UI dalam perankingan internasional, sehingga dapat menaikkan pendidikan Indonesia di kancah dunia,” ujarnya lagi.



“Proses panjang untuk mendapatkan pengakuan dari AACSB International ini merupakan suatu proses perbaikan berkelanjutan bagi FEB UI. Terdapat 15 standar yang dinilai dalam proses ini, termasuk di dalamnya penentuan visi misi FEB UI, strategi pengelolaan pendidikan, pengembangan dosen, dan banyak lagi,” kata Teguh Dartanto, Ph.D., Dekan FEB UI.

“Ada 12 program studi yang kami ikutkan dalam proses akreditasi ini, sehingga menjadikan FEB UI sebagai Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang memperoleh akreditasi terbesar (dalam arti jumlah) se-Indonesia sejauh ini,” ujarnya melanjutkan.

FEB UI telah melakukan berbagai inovasi, menjalin hubungan dengan berbagai pihak dan menghadirkan kontribusi positif dalam 72 tahun perjalanannya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dekan FEB UI Jelaskan...
Dekan FEB UI Jelaskan Bagaimana Cukai Rokok Bisa Cegah Stunting dan Tingkatkan Pendidikan Anak
Dies Natalis ke-72 FEB...
Dies Natalis ke-72 FEB UI, Alumni hingga Dosen Raih Penghargaan Khusus
Dies Natalis ke-72 FEB...
Dies Natalis ke-72 FEB UI, Wapres Dorong Perkuat Sinergi Lintas Sektor
Guru Besar FEB UI Prof....
Guru Besar FEB UI Prof. Bambang Brodjonegoro Raih Penghargaan Internasional dari UIUC AS
FEB UI Raih Akreditasi...
FEB UI Raih Akreditasi AACSB, Penilaian Bergengsi di Dunia
Dies Natalis Ke-72,...
Dies Natalis Ke-72, FEB UI Canangkan Zona Integritas
Inovasi Beautypal, FEB...
Inovasi Beautypal, FEB UI Juara Favorit L’Oréal Brandstorm 2022
Lagi, Mahasiswa UI Borong...
Lagi, Mahasiswa UI Borong 2 Juara Pertama pada Ajang Deloitte Tax Challenge 2022
Tim Mahasiswa UI Jawara...
Tim Mahasiswa UI Jawara Tingkat Nasional di L’Oreal Brandstorm 2021
Rekomendasi
Justin Bieber Dikabarkan...
Justin Bieber Dikabarkan Bangkrut Imbas Terlilit Utang Rp320 Miliar
Seorang Istri Sebar...
Seorang Istri Sebar Video Perselingkuhan Suami, tapi Digugat Sang Wanita Simpanan
Hari Bumi, MNC Peduli...
Hari Bumi, MNC Peduli dan Park Hyatt Jakarta Gelar Edukasi dan Salurkan Makanan ke Warga Lebak Bulus
Umat Katolik Datangi...
Umat Katolik Datangi Kedubes Vatikan, Berdoa di Depan Lukisan Paus Fransiskus
Update 6 Kapolda di...
Update 6 Kapolda di Pulau Jawa April 2025, Nomor 3 Baru Ditunjuk
Islam Menentang Keras...
Islam Menentang Keras Dualisme Kepemimpinan dalam Negara
Berita Terkini
Hari Kartini, Dosen...
Hari Kartini, Dosen Sains Komunikasi MNC University Tampil di V Morning Show
4 jam yang lalu
10 Contoh Ucapan Selamat...
10 Contoh Ucapan Selamat Hari Kartini dalam Bahasa Inggris untuk Berbagai Momen
5 jam yang lalu
Pas Foto atau Pasfoto,...
Pas Foto atau Pasfoto, Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI?
6 jam yang lalu
Mendikdasmen Wajibkan...
Mendikdasmen Wajibkan Guru Belajar Satu Hari dalam Seminggu, Ini Aturannya
8 jam yang lalu
Sinopsis Buku RA Kartini...
Sinopsis Buku RA Kartini Habis Gelap Terbitlah Terang, Simak Yuk
17 jam yang lalu
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
18 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved