Implementasi Kurikulum Merdeka Dinilai Lebih Fleksibel untuk Dorong Kreativitas Anak

Rabu, 17 Mei 2023 - 07:17 WIB
Di samping itu, Riyanti menuturkan, sekolahnya juga menerima anak berkebutuhan khusus. Materi pembelajarannya sama yakni mengutamakan keunggulan sang anak namun bagi mereka didatangkan terapis ke sekolah untuk menjalani terapi seusai sekolah.

Dia menambahkan, sekolah memberikan perhatian bagi guru untuk meningkatkan kompetensinya. Salah satunya dengan menguliahkan lagi para gurunya di Universitas Terbuka (UT).

Fasilitas ini diberikan, katanya, karena masih ada gurunya tidak berlatarbelakang sarjana pendidikan anak usia dini. "Maka kami seleksi dan kita sekolahkan lagi ke S1 PAUD di UT. Kuliahnya jumat dan sabtu supaya bisa belajar dan mengajar," katanya.

Dia menjelaskan, untuk implementasi Kurikulum Merdeka itu juga melihat kemampuan guru yang masih berbeda-beda. Oleh karena itu ada peer teaching yakni guru yang sudah beradaptasi bisa melatih guru yang belum bisa mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.
(nnz)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More