Mahasiswa, Ini 11 Jurusan Kuliah yang Mudah Mendapatkan Pekerjaan

Rabu, 28 Juni 2023 - 14:31 WIB
Skill yang dimiliki lulusan ini akan sangat dibutuhkan oleh industri untuk membuat bisnisnya bertumbuh, utamanya kemampuan analisis data dan strategi marketing yang andal.

Manajemen Bisnis Syariah Institut Agama Islam Negeri Kudus dan di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Manajemen Bisnis Universitas Sebelas Maret, dan Manajemen Bisnis Pariwisata Politeknik Negeri Bali terakreditasi Unggul BAN PT.

Baca juga: 7 Sekolah Kedinasan Gratis, Lulusannya Dijamin Langsung Kerja

6. Teknik Kimia/Kimia Murni



Jurusan Teknik Kimia dan Kimia Murni mempelajari disiplin ilmu yang beragam, pengetahuan lulusannya juga menjadi lebih luas dengan disiplin bidang kerjanya beragam.

Misalnya saja kamu bisa bekerja di dunia skincare, makanan, atau BPOM. Utamanya BPOM, mereka akan sangat membutuhkan lulusan dari jurusan ini untuk direkrut menjadi pegawainya.

Untuk Teknik Kimia terakreditasi Unggul BAN PT kalian bisa temukan di ITS, Universitas Lambung Mangkurat, UII, Undip, Universitas Muhammadiyah Surakarta, dan beberapa kampus lainnya.

7. Arsitektur



Seorang arsitek tidak hanya bekerja untuk merancang bangunan pribadi seperti rumah, tetapi juga berbagai bangunan dan fasilitas umum yang diatur pemerintah. Mulai dari taman kota, rumah susun, bangunan kantor, hingga bandara.

Jurusan Arsitektur bisa disebut sebagai jurusan kuliah yang mudah mendapatkan pekerjaan dan bergaji tinggi. Ini dikarenakan kamu tidak hanya bisa bekerja di bawah agensi, tetapi juga dapat mendirikan agensi sendiri.

Arsitektur UGM, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Universitas Udayana, Universitas Katolik Soegijapranata, Universitas Syiah Kuala menjadi beberapa universitas dengan jurusan Arsitektur Unggul BAN PT.

8. Teknik Industri



Jika kamu memilih Teknik Industri sebagai jurusan incaranmu saat kuliah, siap-siap ya untuk mempelajari ilmu selain eksakta. Sebab, nantinya kamu akan belajar tentang sistem produksi, keselamatan dan kesehatan lingkungan kerja, proses manufaktur, perancangan dan pengembangan produk, serta teknik dan perancangan sistem.

Kabar gembiranya, karena banyak perusahaan besar memiliki posisi khusus untuk mengatur SOP supaya keselamatan kerja terjamin, lulusan dari jurusan ini akan banyak diincar.

Baca juga: 7 Jurusan Kuliah yang Sering Dibutuhkan Perusahaan Media, Simak Daftarnya

UGM, UPN Veteran Jakarta, UII, Telkom University, UIN Sunan Kalijaga, dan Universitas Brawijaya menjadi beberapa kampus dengan jurusan Teknik Industri Unggul BAN PT.

9. Farmasi



Sama seperti kemajuan teknologi dan internet, kemajuan bidang kesehatan juga berkembang pesat, terutama di sektor obat-obatan. Maka dari itu, lulusan Jurusan Farmasi tentu saja memiliki masa depan cerah. Farmasi menjadi jurusan kuliah yang mudah dapat kerja dan gaji besar.

Lulusan Jurusan Farmasi juga dapat mendirikan apotek yang nantinya bisa bekerja sama dengan dokter atau rumah sakit tertentu.

Jurusan Farmasi terakreditasi Unggul BAN PT salah satunya ada di UNS, Universitas Syiah Kuala, Universitas Muhammadiyah Purwokerto, dan Universitas Brawijaya.

10. Akuntansi



Sama halnya marketing, perusahaan di bidang apa pun pasti membutuhkan seorang accounting. Tidak hanya untuk mengatur keuangan perusahaan, tetapi accounting juga akan mengatur pembayaran pajak yang sifatnya wajib.

Nantinya, di Jurusan Akuntansi ada berbagai konsentrasi, yaitu general accounting, auditing, management accounting, governmental accounting, budgetary accounting, dan lainnya.

Akuntansi dengan predikat Unggul BAN PT di antaranya di Universitas Jember, Universitas Negeri Malang, Universitas Pancasakti Tegal, Universitas Pancasila, UIN Sumatera Utara, dan lainnya.

11. Kedokteran/Perawat



Tahukah kamu jika Indonesia membutuhkan lebih banyak dokter dan perawat, terutama untuk ditempatkan di daerah 3T (terluar, terpencil, dan tertinggal). Biasanya, dokter dan perawat yang ditempatkan di daerah ini akan diberi kontrak khusus oleh pemerintah sehingga tentu saja gajinya tidak main-main.

Itulah mengapa kedokteran menjadi jurusan kuliah yang paling dibutuhkan di dunia kerja. Namun, jika ingin memilih jurusan ini, diperlukan komitmen tinggi karena masa belajarnya terbilang lama.

Usai lulus S-1, kamu tidak bisa langsung bekerja, tetapi harus menjalani koas sebagai calon dokter selama 2 tahun. Selesai menjalani koas, kamu harus ujian kompetensi untuk bisa mendapatkan sumpah dokter setelah lulus.

Tidak berhenti di sana, dokter muda harus menjalani magang sebelum mendapatkan surat izin praktik secara resmi. Ketika usai magang, jika kamu tidak puas dengan title sebagai dokter umum, kamu bisa mengambil spesialisasi dengan bersekolah lagi selama 4–6 tahun.

Unpad, Unsoed, Universitas Lambung Mangkurat, Unhas, Universitas Yarsi, Universitas Muhammadiyah Surakarta merupakan beberapa kampus terakreditasi Unggul BAN PT untuk jurusan Kedokterannya.

Sedangkan USU, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Budhi Luhur Cimahi, Universitas Muhammadiyah Surabaya, dan Unpad merupakan beberapa kampus dengan jurusan Ilmu Keperawatan Unggul BAN PT.

Demikian tadi 11 jurusan kuliah yang mudah mendapatkan pekerjaan. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More