10 Orang dengan Gelar Akademik Terbanyak, Wow Ada yang Punya 35 Jenis

Sabtu, 05 Agustus 2023 - 15:28 WIB
Michael Nicholson telah mengumpulkan gelar sarjana sejak 1963, dan ia belum berencana untuk berhenti. Sepanjang hidupnya, ia memiliki 27 gelar berbeda, termasuk 2 gelar associate, 19 master, 3 spesialis, dan 1 PhD atau doktor.



Nicholson mengaku, tidak mengejar gelar untuk meningkatkan kariernya. Ia hanya suka belajar dan mempelajari banyak bidang. Sang kakek mengaku akan terus kuliah selagi mampu. Istrinya juga melakukan hal yang sama dan mendapatkan 7 gelar.

5.Ashoka J. Prasad Jr (19 Gelar Akademik)



Ashoka J. Prasad Jr adalah pemimpin bidang medis di negaranya India. Memajukan bidang kedokteran anak (pediatri) dan perawatan pasca melahirkan untuk rakyat India. Ia juga menjadi pengajar di Columbia, U Penn, Harvard, Yale, dan Cambridge.

Meski mengajar dan berkarier di bidang kesehatan, ia punya 19 gelar dalam berbagai bidang. Termasuk MA bidang antropologi dari Cambridge, MRC dalam psikiatri dari University of Edinburgh, juga gelar lain di geografi, sejarah, matematika, dan kedokteran penerbangan.

6.Mochamad Achsin (14 Gelar Akademik)



Mochamad Achsin adalah seorang dosen Universitas Brawijaya dengan gelar terbanyak. Saat ini ia memiliki 14 gelar akademik yang tentu saja diraihnya dengan perjuangan yang berat.

Achsin berhasil memperoleh delapan gelar akademik dan tiga gelar profesi. Ia merupakan seorang dosen ekonomi di Universitas Brawijaya Malang. Saat ini, Achsin masih aktif di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya, Malang.

7.Yenita (13 Gelar Akademik)

Perempuan bernama Yenita juga menjadi orang dengan gelar terbanyak di Indonesia. Yenita berhasil meraih 13 gelar akademik yang ia dapatkan dari berbagai kampus ternama di Indonesia.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More